Resep Sapo Tahu Ala Chinese Food Enak, Sajian Nikmat Dengan Sentuhan Rasa Ala Resto

By Robert Christianto, Selasa, 29 Juni 2021 | 17:00 WIB
Resep Sapo Tahu Ala Chinese Food Ini Rasanya Sulit Untuk Dilupakan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sapo Tahu Ala Chinese Food, sajian nikmat ala restoran Chinese yang bisa kita buat sendiri di rumah.

Rasa yang nikmat dari Resep Sapo Tahu Ala Chinese Food ini jelas bikin keluarga jadi betah duduk di meja makan.

Mari, tanpa pikir panjang lagi langsung saja hadirkan Resep Sapo Tahu Ala Chinese Food yang sedap ini.

Baca Juga: Resep Perkedel Tempe Bumbu Ketumbar Enak, Kreasi Tempe yang Menarik Untuk Disantap

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 porsi

Bahan:2 buah tahu telur, potong bulat, goreng berkulit, tiriskan150 gram dada ayam fillet1 buah wortel, potong serong3 buah jamur hioko, seduh, iris1 buah sawi putih, potong-potong100 gram buncis, potong 2 cm 3 siung bawang putih, cincang halus1/2 buah bawang bombay, iris panjang2 sendok teh kecap ikan1 sendok makan saus tiram 2 sendok teh kecap asin1/4 sendok teh merica bubuk1 batang daun bawang, iris serong 2 sendok teh maizena, larutkan dengan 2 sdt air400 ml air1 sendok teh minyak wijen 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Sapo Tahu Ala Chinese Food:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Tambahkan wortel dan jamur. Aduk sampai setengah matang. Masukkan sawi dan buncis. Aduk rata.

3. Bubuhi kecap ikan, saus tiram, kecap asin, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai mendidih.

4. Tambahkan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup. Masukkan tahu telur. Aduk rata.

5. Tambahkan minyak wijen dan daun bawang. Aduk menyebar. 

Baca Juga: Resep Daun Singkong Selimut Telur Goreng Enak, Menu Olahan Daun Singkong yang Tampil Menarik

Baca Juga: Resep Tumis Selada Air Enak, Membuat Sayuran Sederhana Jadi Lebih Istimewa

Baca Juga: Resep Kentang Goreng Tumis Ebi Enak, Menu Pelengkap Sederhana yang Tak Bakal Bikin Bosan

Baca Juga: Resep Perkedel Jamur Merang Enak, Pilihan Menu Pelengkap Makan Malam Nanti

Baca Juga: Resep Telur Puyuh Bumbu Bali Enak, Menu Rumahan yang Rasanya Jempolan