Mau Tahu Cara Membuat Telur Asin Sendiri dari Rumah? Perhatikan 3 Langkah Mudah ini Sekarang Juga

By Marcel Mariana, Sabtu, 19 Juni 2021 | 07:45 WIB
Cara Membuat Telur Asin (Kompas.com)

Bagian kuningnya juga terlihat lebih cantik jika menggunakan telur bebek.

Dalam memilih telur, pertama-tama pilih telur yang benar-benar masih segar.

Usahakan mendapatkan telur dari bebek atau ayam yang dilepas saat mencari makan bukan telrur dari bebek atau ayam yang diternakkan dalam kandang.

Telur yang dihasilkan oleh bebek atau ayam yang dibebaskan memiliki bagian kuning yang lebih cerah saat sudah menjadi telur asin.

Hal ini disebabkan dari karena gizi yang didapat bebe atau ayam dari alam bebas lebih lengkap dan murni.

Baca Juga: Resep Roti Goreng Udang Telur Enak Ini Boleh Ditiru Untuk Camilan Nanti Malam

Kemudian, teliti dan pisahkan telur yang cangkangnya retak.

Telur yang retak tidak baik dijadikan telur asin, karena bakteri mudah masuk dari sela-sela kulit yang retak dan membuat telur menjadi busuk.

Selanjutnya pilih telur dengan volume yang penuh, dengan cara merendamnya dalam air.

Telur yang tenggelam menandakan telur ini baik untuk dijadikan telur asin, sedangkan telur yang mengambang sebaiknya tidak digunakan.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini  :