SajianSedap.com - Panci memang menjadi salah satu aset berharga di dapur.
Setidaknya Anda pasti memiliki lebih dari satu panci di rumah bukan?
Panci memang terbuat dari berbagai macam bahan.
Mulai dari stainless steel hingga aluminium.
Nah jika Anda suka memasak menggunakan panci aluminium baiknya Anda berhati-hati.
Bahkan jangan sampai Anda memasak bahan makan ini dengan panci aluminium.
Sebab yang ada malah bikin nyawa keluarga Anda terancam.
Jangan Masak Bahan Makanan Ini Di Panci Aluminium
Rupanya tak semua bahan makanan bisa dimasak dengan menggunakan panci aluminium loh.
Sebab jika Anda masih ngotot melakukan hal itu yang ada nyawa keluarga di rumah malah terancam.
Di akhir tahun 2017 lalu tersebar kabar tentang bahaya penggunaan panci aluminium.
Dalam ulasan kabar tersebut, panci aluminium diklaim dapat merusak organ tubuh, menyebabkan kanker, bahkan hingga membuat tulang kering.
Dilansir dari Gridpop.id, Memasak atau menyimpan makanan asam di dalam panci yang reaktif seperti aluminium atau besi cor, bisa meluruhkan kandungan metal dan mengurangi warna dan cita rasa makanannya.
Panci yang nonreaktif, seperti stainless-steel, kaca, atau yang dilapis enamel, lebih baik digunakan saat memasak makanan asam seperti tomat.
Selain itu, bahan aluminium dipilih karena mudah dicuci dengan tidak mudah menyerap minyak.
Jika ingin memasak dengan panci atau tempat berbahan aluminium, ikuti tips di bawah ini.
Tidak jarang hasil masakan akan terasa getir atau pahit, padahal tidak ada bahan yang gosong.
Semua bahan yang digunakan pun tidak ada yang mengandung unsur pahit.
Jika sampai menemukan rasa pahit pada makanan, bisa jadi masalahnya muncul karena kamu memasak bahan asam di dalam wadah berbahan aluminium.
Asam bisa melarutkan bahan aluminium ke dalam masakan.
Hal inilah yang membuat masakan jadi terasa getir atau pahit.
Lebih parahnya, aluminium ini bisa masuk ke dalam tubuh.
Makanya sangat tidak disarankan menggunakan aluminium untuk memasak telur.
Bahayanya tidak main-main bagi kesehatan tubuh.
Dalam jangka panjang, aluminium yang tertimbun di dalam tubuh bisa menyebabkan masalah kesehatan, seperti menurunnya fungsi ginjal.
Selain itu hindari jeruk nipis, cuka, tomat, asam jawa, dan bahan asam lainnya saat memasak dengan wadah aluminium.
Jangan juga menggunakan bahan aluminium saat membuat sayur asam, asinan, garang asam, dan segala masakan bercita asam lainnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Hindari memasak telur
Ternyata bukan bahan asam saja yang tidak cocok dimasak dengan bahan aluminium.
Telur juga jadi bahan makanan lain yang tidak boleh diolah dengan bahan aluminium.
Hal ini disebabkan aluminium bisa terurai dan akhirnya masuk ke dalam makanan.
Hasil masakan pun bisa jadi pahit dan parahnya bisa bersifat racun bagi tubuh.
Baca Juga: Tak Sengaja Merebus Jengkol dengan Abu Gosok, Ibu Rumah Tangga Terkaget-kaget saat Buka Tutup Panci
Usahakan tidak menggunakan bahan aluminium saat mengocok atau menggoreng telur.
Gunakan wadah atau wajan lain yang lebih aman seperti wajan anti lengket.
Cara Membersihkan Peralatan Masak Aluminium
Membersihkan peralatan masak memang melelahkan.
Namun, Anda kini tak perlu khawatir lagi sebab ada empat cara mudah untuk bersihkan peralatan masa aluminium loh.
Dilansir dari Nova.id, ini dia 4 cara membersihkan peralatan masak alumunium dengan mudah. Bagaimana caranya?
1. Untuk mencegah sisa makanan/masakan yang lengket dan tertinggal di alat dapur alumunium, cuci alat dapur tadi dengan air mendidih yang sudah ditambahkan sedikit cuka.
Lalu, basuh wajan, panci, alat pengukus, dan alat dapur berbahan alumunium tadi dengan air campuran cuka.
2. Peralatan masak alumunium yang sudah lama digunakan biasanya akan menghitam (berjelaga) atau muncul karat.
Untuk menghilangkannya, bersihkan dengan 1 liter air yang sudah dicampur 1 sendok teh cream of tartar.
Rebus air campuran tadi selama 10 menit bersama alat dapur alumunium yang akan dibersihkan. Lalu angkat dan bersihkan dengan spons hingga bersih.
3. Loyang, cetakan kue, atau wadah alumunium lainnya yang tak terkena api secara langsung sebaiknya setelah dicuci dikeringkan di bawah terik matahari atau panaskan dalam oven selama 2 menit.
Bisa juga dikeringkan dengan menggunakan lap kering dan bersih. Cara ini untuk menghilangkan noda atau flek yang akan merusak penampilan alat dapur alumunium.
4. Alat masak alumunium yang sudah digunakan untuk memasak bahan makanan yang berbau amis dapat dibersihkan dengan beberapa tetes air perasan jeruk nipis.
Diamkan selama 15 menit, lalu cuci bersih menggunakan sabun dan spons.
Artikel ini telah tayang di Idea Online dengan judul, Pertimbangkan Lagi Memasak Telur di Panci Alumunium, Ternyata Bahaya Bagi Kesehatan Tubuh