Coba-coba Membekukan Beras di Freezer Selama Seminggu, Ibu Ini Ketagihan Saat Rasakan Efeknya yang Luar Biasa! Anda Pun Harus Coba

By Virny Apriliyanty, Senin, 21 Juni 2021 | 10:40 WIB
Manfaat lain dari freezer kulkas yang tidak kita ketahui ()

SajianSedap.com - Pernahkah Anda mencoba membekukan beras di freezer?

Ya, cara ini memang belum banyak diketahui efeknya oleh banyak orang.

Padahal, membekukan beras di freezer selama seminggu ternyata bisa memberikan efek yang luar biasa, lo.

Baca Juga: BERITA POPULER : Dari Manfaat Meletakkan Daun Salam ke Tempat Penyimpanan Beras sampai Cara Membuat Donat Gula Empuk

Bahkan, membekukan beras di freezer ini juga bisa jadi solusi masalah untuk pada beras.

Apa, ya?

Yuk, sama-sama kita simak ulasannya.

Coba Bekukan Beras Selama Seminggu

Salah satu permasalahan utama menyimpan beras adalah muncul kutu di dalamnya. 

Menyebalkan banget deh,  jika hendak memasak nasi, lalu menemukan banyak kutu di berasnya.

Jika jumlahnya cenderung banyak, tentu akan menghabiskan banyak waktu untuk membuang kutu-kutu beras tersebut.

Sama seperti manusia, kutu beras juga membutuhkan kondisi lingkungan tertentu untuk kelangsungan hidupnya.

Beras dengan ciri-ciri seperti ini tidak dianjurkan di beli karena berbahaya

Baca Juga: Coba Mulai Sekarang Lumuri Rambut dengan Tepung Beras, Jangan Kaget Lihat Hasilnya dari Balik Kaca

Nah, membekukan beras bisa jadi solusi membunuh para kutu hingga telur-telurnya, lo.

Sebab, serangga tidak bisa bertahan di lingkungan yang sangat dingin.

Anda bisa menyimpan beras di freezer untuk menyingkirkan kutu beras ini.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Jika tidak memiliki cukup ruang, maka tempatkan dalam jumlah kecil setiap minggu dan bekukan selama seminggu sehingga tidak ada lagi telur atau kutu pada beras.

Selain itu, kita juga bisa melakukan hal yang sebaliknya yaitu menyiramkan air panas pada beras berkutu.

Siram air mendidih pada beras akan membunuh semua kutu dan juga telurnya.

Kutu yang mati akan mulai mengambang di permukaan mangkuk, dan kita dapat dengan mudah menyingkirkannya.

Metode ini cocok untuk beras dengan jumlah kecil atau ketika anda hendak memasak beras.

Baca Juga: Tidak Sengaja Meletakkan Daun Salam ke Tempat Penyimpanan Beras, Besoknya Ibu ini Kaget Setelah Melihat Isi Rice Box

Korek Api dan Beras

Ternyata korek api bisa membuat kutu beras pergi jauh-jauh, lo.

Kutu Beras bisa hilang dengan bahan ini

Caranya hanya dengan memasukan kotak korek api di dalam beras. 

Kotak korek api yang digunakan setiap hari ini punya kandungan belerang pada bagian yang biasa digunakan untuk membuat api menyala.

Baca Juga: BERITA POPULER : Bahaya Simpan Minyak Goreng dalam Gelas Kaleng Sampai Manfaat Cuci Rambut Pakai Air Cucian Beras

Dan bau belerang tersebut sangat tidak menyenangkan untuk kutu beras.

Hasilnya, kutu pun tidak akan mau mampir ke beras kita, deh. 

Cara ini terbilang sederhana tapi terbukti ajaib ampuh. 

Jika berasnya banyak, kita bisa memasukan beberapa kotak sekaligus.

Jangan lupa jaga kebersihan wadah beras, dan sebaiknya beli beras dengan jumlah yang cukup sehingga kutu beras tak mudah masuk ke wadah.

Baca Juga: Resep Lapis Beras Cokelat Labu Kuning Enak Ini Tiap Lapisannya Mengandung Cita Rasa yang Nikmat