10 Tahun Nikah Baru Ketahuan! Hubungan Lama Andre Taulany dan Ussy Dibongkar Langsung di Depan Andhika Pratama, 'Ada Apa Nih?'

By Ulfa, Jumat, 25 Juni 2021 | 11:40 WIB
Andre Taulany ungkap hubungan lamanya dengan Ussy, Andhika kaget (Kolase Instagram Andhika Pratama dan GridHot.id)

Andre Ussy Pernah Dekat

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Sule Channel, Minggu (06/06).

Mulanya, ia mengungkapkan pertama kali terjun ke dunia akting, main sinetron bersama Andre Taulany.

Kala itu nama Andre Taulany sudah lebih dulu dikenal sebagai artis dan penyanyi.

"Salah satu sinetron awal aku syuting sama Andre, sama Kang Ferry, sama Sophie Navita," ucap Ussy Sulistiawaty.

Baca Juga: Dikenal Tak Akur, Ussy Sulistiawaty Beberkan Fakta Soal Hubungan Andhika Pratama dengan Mantan Suaminya, 'Bukan Berantem, Mereka...'

Sule lantas menyinggung bahwa di momen itu, Ussy Sulistiawaty memiliki kedekatan dengan sahabatnya.

"Deket sama Andre waktu itu di situ?" tanya Sule.

Kemudian saat ingin menceritakan masa lalunya, ia nampak terus tertawa.

Ussy Sulistiawaty menerangkan, memang dekat dengan Andre Taulany pada saat itu.