Sajiansedap.com - Apa menu makanan warteg yang jadi favorit anda?
Telur dadar sering kali jadi menu favorit kebanyakan orang ketika sedang ingin makan di warteg.
Selain enak, telur dadar ini juga tebal sehingga pasti membuat kita langsung kenyang.
Tentu saja, kita jadi ingin membuat sendiri telur dadar tebal dan enak ini.
Nah ternyata, kita pun bisa bikin telur dadar mengembang ala warteg ini di rumah asal tahu tipsnya.
Dijamin gampang dan pasti jadi.
Yuk kita simak bersama.
Cara Membuat Telur Dadar Tebal dan Mengembang
1. Gunakan Paling Sedikit 3 Butir Telur
Untuk membuat telur dadar ala warteg ini, kita harus menggunakan telur yang cukup banyak.
Tenang, nantinya telur juga akan mengembang dan cukup dibagi untuk sekeluarga.
Paling sedikit, gunakan 3 butir telur, ya.
Baca Juga: Resep Roti Goreng Telur Enak Dan Unik Ini Tepat Banget Disajikan Untuk Sarapan Si Kecil
2. Tambahkan Bahan Lain
Supaya makin enak, jangan lupa tambahkan potongan daun bawang, bawang merah dan cabai rawit.
Telur dadar seperti ini sering disebut telur dadar gobal gabul.
Campuran bahna sederhana ini nyatanya bisa menaikan cita rasa telur dadar jadi lebih spesial, lo.
3. Jangan Pernah Tambahkan Tepung
Ada yang berpikir untuk membuat telur dadar mengembang ini perlu ditambahkan tepung.
Nyatanya, hal tersebut salah besar, lo.
Makin ditambahkan tepung, telur dadar malah jadi sulit mengembang.
Pasalnya, tepung membuat telur dadar jadi berat dan sulit naik.
4. Gunakan Banyak Minyak dan Wajan Cekung
Untuk membuat telur dadar mengembang minyak yang banyak adalah kucinya.
Ya, minyak memang harus sangat banyak sehingga telur dadar langsung terangsang untuk mengembang begitu terkena minyak.
Minyak yang banyak ini juga bisa membuat pinggiran telur dadar jadi keriting sehingga rasanya kriuk banget.
Jangan lupa, pastikan menggunakan wajan cekung dan bukan yang datar, ya.
Kalau datar, minyak jadi menyebar dan hasilnya telur dadar tak bisa mengembang.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
5. Tuang dari Atas
Nah, saat menuang telur juga penting.
Tuang dengan posisi agak jauh atau agak tinggi dari wajan seperti kita membuat kremesan.
Teknik ini akan membuat telur dadar mengembang dan keriting pinggirannya.
Cobain, deh, pasti berhasil!
Cara memilih telur yang baik
Nilai gizi telur baik mentah, setengah matang, atau matang tidak berbeda.
Namun, hati-hati dengan bakteri Salmonella di dalam telur agar tidak tercemar, telur harus dimasak sampai matang karena bakteri ini mati pada temperatur 100 derajar celcius.
Jadi, berhati-hatilah dengan jamu kuat yang dicampur kuning telur mentah.
Bisa-bisa bukannya sehat malah terinfeksi bakteri Salmonella.
Bagaimana memilih telur yang baik?
1. Telur yang baik kulitnya bersih dan tidak kusam
Kalau telur dicuci, selaput kutikula pada telur yang melindungi pori-porinya rusak sehingga mikroba mudah masuk.
2. Telur segar lebih berat daripada yang sudah disimpan lama karena kehilangan kelembaban.
3. Telur segar, bila diarahkan ke cahaya lalu diteropong dengan gulungan koran, tampak berwarna jingga di bagian dalamnya.
Kalau ada noda hitam, berarti telur tidak segar lagi.
4. Jangan pernah memilih telur retak walaupun dalamnya kelihatan masih baik.
Mungkin saja tercemar bakteri Salmonella.
Baca Juga: Resep Daun Singkong Selimut Telur Goreng Enak, Menu Olahan Daun Singkong yang Tampil Menarik
Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini