Berbicara tentang karir Yana Zein semasa hidup, Yana telah aktif berkarier di dunia hiburan Indonesia sejak tahun 1987.
Ia juga telah membintangi banyak judul sinetron.
Salah satu sinetron yang cukup mempopulerkan namanya adalah Tersanjung (2001-2003).
Yang terbaru, dia juga sempat muncul di sinetron Cinta di Langit Taj Mahal (2015).
Ia juga pernah membintangi sejumlah iklan dan menjadi model di berbagai majalah.