Mau Tahu Cara Buat Wajan Biasa Jadi Anti Lengket? Cukup Gunakan 2 Siung Bawang Merah dan Lihat Hasil Nyatanya

By Marcel Mariana, Selasa, 6 Juli 2021 | 11:40 WIB
Cara membuat wajan biasa jadi anti lengket dengan bawang merah (Freepik.com)

Sajiansedap.com - Apakah anda di rumah ada wajan anti lengket?

Jika tidak ada, ternyata ada cara mudah membuat wajan biasa jadi wajan anti lengket loh.

Dengan menggunakan wajan anti lengket anda bisa memasak hampir semua jenis masakan tanpa repot.

Bentuk masakan pun menjadi lebih cantik karena tidak ada komponen yang mengelupas atau rusak akibat menempel di wajan.

Selain itu, wajan anti lengket juga akan menghemat waktu anda ketika membersihkannya.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Efek Cara Goreng Telor Ceplok Supaya Tidak Lengket di Wajan Ini, Enggak Perlu Teflon pun Bisa

Sayangnya wajan anti lengket tidaklah murah.

Beberapa merek wajan anti lengket bahkan dibanderol dengan harga yang begitu tinggi sesuai dengan kualitasnya.

Namun tidak perlu khawatir karena anda bisa membuat wajan biasa di rumah menjadi anti lengket dengan trik sederhana menggunakan bawang merah berikut ini.

Wajan anti lengket

Wajan anti lengket merupakan alat masak yang aman, nyaman digunakan, dan mudah dibersihkan.

Umumnya wajan anti lengket yang lebih dikenal dengan teflon ini dibuat dari atom karbon dan fosfor.

Sementara wajan biasa terbuat dari bahan stainless steel seperti aluminium, besi, baja.

Memasak dengan api besar atau minyak yang sedikit pada wajan biasa akan mudah membuat masakan menjadi lengket dan sulit dibersihkan.

Baca Juga: Tak Sengaja Tuang Air Panas Ke Wajan yang Penuh Kerak, Seorang Ibu Rumah Tangga Sampai Kegirangan Saat Lihat Perubahan Luar Biasa Ini

Namun tidak dengan wajan anti lengket. Meski tak menggunakan minyak pun, masakan tetap bisa masak sempurna menggunakan wajan anti lengket.

Trik membuat wajan biasa jadi anti lengket dengan bawang merah

Trik ini sedikit banyak bisa membantu para ibu rumah tangga yang tak ingin repot berhadapan dengan wajan lengket.

Caranya adalah dengan menambahkan 2 siung bawang goreng ketika hendak menggoreng menggunakan wajan biasa.

Bawang Merah

Misalnya, anda akan menggoreng ikan menggunakan wajan biasa.

Maka yang harus anda lakukan adalah:

1. Tuang minyak secukupnya dan panaskan

2. Masukkan 2 siung bawang merah yang telah dicuci tanpa perlu dipotong-potong

3. Masukkan ikan dan goreng seperti biasa

Campuran minyak panas dan bawang merah akan membuat wajan biasa menjadi anti lengket.

Baca Juga: Duh, Yakin Masih Mau Buang Sisa Minyak Jelantah Setelah Tahu Fakta ini? Ibu-ibu Dijamin Langsung Pada Nyesel

Selain itu, bawang merah juga akan menambahkan citarasa dan aroma gurih pada gorengan.

Agar lebih efektif dan tidak lengket, jangan bolak-balik ikan sebelum matang dan kering sempurna.

Nah, itu dia trik untuk membuat wajan biasa menjadi wajan anti lengket.

Mau mencobanya?

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini : 

Hilangkan Kerak Pada Wajan

Membersihkan kerak pada wajan memang bukan hal mudah.

Sebab perlu tenaga ekstra untuk menghilangkannya.

Namun, kini Anda tak perlu capek-capek lagi menggosok wajan penuh kerak.

Sebab ada tiga bahan alami yang ampun rontokan kerak pada wajan dan bagaimana cara menggunakannya?

Yuk simak!

Baca Juga: Enggak Perlu Tenaga! Begini Cara Ampuh Merontokkan Kerak Hitam pada Pantat Wajan, Dijamin Kinclong Seperti Baru

1. Rebus lemon

Vitamin C yang kaya di dalam lemon ternyata dapat bermanfaat untuk menghilangkan kerak panci.

Sebagian besar kandungan asam di dalam lemon dapat melarutkan noda terbakar.

Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu isi panci dengan air secukupnya dan masukkan irisan lemon.

Nyalakan kompor serta biarkan air yang berisi lemon tersebut mendidih selama 5-10 menit.

Setelah itu, buanglah air serta lemon dan bilas panci hingga bersih.

2. Baking soda dan cuka

Selain rebusan lemon, Anda juga bisa membuat dari rebusan baking soda dan cuka.

Siapkan terlebih dahulu 1 cangkir cuka, 2 sendok makan soda kue, dan 1 gelas air.

Masukkan ke dalam panci yang berkerak dan rebuslah.

Kalau masih membandel juga, Anda bisa campurkan baking soda dan air hingga bertekstur seperti pasta.

Oleskan baking soda tersebut ke seluruh bagian panci berkerak dan biarkan beberapa saat sebelum dibilas.

Baca Juga: Cek Lemari Anda Sekarang! Wajan Anti Lengket dengan Ciri Ini Ternyata Bisa Jadi Racun dan Tak Boleh Dipakai, Ini Kata Ahli

3. Air panas

Sulit mendapatkan lemon, baking soda, dan cuka? Ada cara yang lebih gampang!

Ya, kemudian bisa gunakan air panas untuk menghilangkan.

Anda perlu memanaskan panci terlebih dahulu.

Apabila sudah mulai panas, masukkan air secukupnya hingga mendidih.

Ketika sudah mendidih, gunakanlah sendok kayu untuk mengikis area yang berkerak.

Baca Juga: Nasib Kiwil Kian Miris Tak Lagi Bisa Dilayani 3 Istri, Kini Terancam Jadi Duda Hingga Istri Ketiga Dituding Ingkar Janji

Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Emak-emak Wajib Tahu, Wajan Biasa Bisa Jadi Anti Lengket dengan Bantuan 2 Siung Bawang Merah, Begini Triknya