STOP! Dikira Sehat, Makan Kacang Justru Bisa Jadi Bahaya Jika Dikonsumsi Orang dengan Kondisi Ini, Sekujur Tubuh Bisa Kena Efek Mengerikan!

By Idam Rosyda, Rabu, 7 Juli 2021 | 16:54 WIB
dampak bururk kacang bagi penderita asma (Pixabay.com)

Alergi kacang sangat memengaruhi kesehatan anak-anak penderita asma.

Hasil penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of ediatrics, para peneliti menemukan bahwa rata-rata rawat inap anak penderita asma dengan alergi kacang dua kali lipat lebih tinggi dibanding anak penderita asma tanpa alergi kacang.“Sangat mungkin alergi kacang-kacangan membuat anak penderita asma mengalami gejala yang lebih buruk.

Alasan lain, kenapa anak-anak penderita asma harus melakukan tes alergi kacang adalah karena beberapa obat asma harus dihindari pada anak alergi kacang-kacangan,” papar Cohn.

Namun, menurut Cohn, studi lebih lanjut masih perlu dilakukan, demi mendalami kaitan antara alergi kacang dan asma.

Sebab, belum tentu orang yang diuji positif alergi, tidak bisa sama sekali mengonsumsi kacang-kacangan.

Baca Juga: Jangan Disepelekan! Rutin Kunyah Kacang Merah Rebus Bisa Berikan Manfaat Kesehatan Bagi Tubuh, Cobain Pas Buka Nanti!

Meski perlu diwaspadai bagi penderita asma, namun kacnag juga memiliki manfaat lain bagi tubuh, salah satunya kacang tanah.

Manfaat Kacang Rebus

Selain harus diperhatikan konsumsinya bagi penderita asma, kacang sudah sejak lama terbukti memiliki kandungan baik bagi tubuh, salah satunya kacang tanah.

Kacang tanah biasanya dilah menjadi kacang rebus yang juga banyak dijual di pinggir jalan.

Kacang rebus biasanya ditambahkan sedikit garam untuk menguatkan rasanya.

Berikut adalah manfaat kacang tanah bagi kesehatan, seperti dikutip dari TribunJogja.com:

1. Mencerahkan kulit wajah

Kacang tanah mengandung Vitamin E, Vitamin B dan Riboflavin, yang dapat mencegah kulit keriput dan membantu mencerahkan kulit wajah.