Resep Nasi Goreng Hijau Terasi Enak, Ide Menu Sarapan Praktis yang Tampil Cantik

By Dwi, Kamis, 22 Juli 2021 | 07:00 WIB
Resep Nasi Goreng Hijau Terasi, Kreasi Nasi Goreng yang Tampil Spesial (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Hijau Terasi ini jelas terasa lebih nikmat dengan nasi goreng pada umumnya.

Rasa yang super gurih dari Resep Nasi Goreng Hijau Terasi ini jelas terasa sejak suapan pertama.

Nah, agak keluarga di rumah tidak bakal bosan menyantap nasi goreng buatan kita, coba sajikan Resep Nasi Goreng Hijau Terasi yang sedap ini.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Oregano Enak, Kreasi Nasi Goreng Dengan Aroma yang Sedap 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:500 gram nasi putih50 gram teri nasi goreng1 1/4 sendok teh garam1 batang daun bawang, diiris miring2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:4 buah cabai hijau besar, dibuang bijinya2 buah cabai hijau keriting4 butir bawang merah3 siung bawang putih1 sendok teh terasi, bakar

Pelengkap:4 buah telur ceplok150 gram kerupuk udang1 buah mentimun, dipotong-potong

Cara Membuat Nasi Goreng Hijau Terasi:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai harum.

2. Masukkan nasi, teri nasi, dan garam. Aduk sampai matang.

3. Sajikan bersama pelengkap.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Siram Enak, Variasi Nasi Goreng Dengan Taburan Tumisan Nikmat

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Teriyaki Wijen Enak, Menu Sarapan Akhir Pekan yang Rasanya Jempolan

Baca Juga: Usir Bosen dan Mati Gaya Di Rumah dengan Sepiring Nasi Goreng Spesial ini

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Telur Kucai Enak, Menu Unggulan Untuk Sarapan Esok Hari

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bawang Putih Enak, Menu Sarapan Kilat yang Bisa Bikin Kenyang