Resep Tumis Teriyaki Makaroni Tomat Enak, Hidangan Mewah yang Bikin Si Kecil Langsung Pengen Sarapan

By Dwi, Minggu, 1 Agustus 2021 | 07:00 WIB
Resep Tumis Teriyaki Makaroni Tomat, Menu Sarapan Istimewa Untuk Di Akhir Pekan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Teriyaki Makaroni Tomat, menu sarapan olahan pasta nikmat yang wajib hadir sebagai menu sarapan di akhir pekan.

Rasa dan aroma yang nikmat dari Resep Tumis Teriyaki Makaroni Tomat ini bikin si kecil langsung ingin menyantap menu sarapannya.

Mumpung Resep Tumis Teriyaki Makaroni Tomat yang enak ini mudah dibuat, langsung saja contek dan sajikan menu berikut untuk menu sarapan nanti.

Baca Juga: Resep Sup Sosis Makaroni Enak, Hidangan Sehat Dari Bahan Dasar Pasta 

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:10 gram makaroni kecil, rebus di dalam air mendidih 8 menit100 gram udang giling2 siung bawang putih, cincang halus2 buah cabai hijau besar, iris serong2 sendok teh saus teriyaki1 sendok makan saus tomat1/2 sendok teh garam1/8 sendok teh merica bubuk150 ml air

Cara Membuat Tumis Teriyaki Makaroni Tomat:

1. Tumis bawang putih dan cabai hijau sampai harum. Masukkan udang giling. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan makaroni. Aduk rata. Tambahkan saus teriyaki, saus tomat, garam, dan merica. Aduk rata.

3. Tambahkan air. Biarkan di atas api kecil sampai matang.

Baca Juga: Resep Salad Ayam Makaroni Enak Bisa Jadi Pilihan Kudapan Sehat Di Malam Hari

Baca Juga: Resep Cup Makaroni Keju Enak, Kudapan Mengenyangkan Untuk Pengganti Nasi Di Malam Hari

Baca Juga: Resep Makaroni Bayam Goreng Enak, Camilan Pilihan yang Untuk Disuguhkan Malam Ini

Baca Juga: Resep Sup Makaroni Enak, Menu Sarapan Berkuah Hangat Untuk Buah Hati Tercinta

Baca Juga: Resep Tumis Makaroni Sosis Enak, Kudapan Spesial yang Pas Untuk Ngemil Santai Di Malam Hari