Resep Sus Ayam Ragout Enak, Camilan Dengan Isian yang Luar Biasa Nikmat

By Dwi, Rabu, 4 Agustus 2021 | 14:00 WIB
Resep Sus Ayam Ragout, Camilan yang Selalu Bikin Ketagihan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sus Ayam Ragout layak kita sajikan untuk camilan di sore hari nanti.

Hadir dengan isian yang nikmat, membuat kita tak cukup menyantap Resep Sus Ayam Ragout ini satu buah saja.

Tertarik untuk menghadirkan Resep Sus Ayam Ragout yang sedap ini sebagai camilan sore hari?

Baca Juga: Resep Pastel Lapis Ayam Cabai Enak, Camilan Seru yang Teksturnya Renyah Banget! 

Waktu: 45 Menit

Sajian: 26 Buah

Bahan Sus:100 gram margarin rebus, suwir-suwir200 ml air1/2 sendok teh garam125 gram tepung terigu protein sedang180 gram telur, kocok lepas

Bahan Isi:2 buah paha ayam, rebus, suwir-suwir2 sendok makan margarin untuk menumis1/2 buah bawang bombay, cicang halus3 sendok makan tepung terigu protein sedang500 ml susu cair1 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh pala bubuk1/4 sendok teh gula pasir1 sendok makan seledri, cincang halus, peras

Bahan Taburan:50 gram keju cheddar parut

Cara Membuat Sus Ragout Ayam:

1. Sus, rebus margarin, air, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api.

2. Masukkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api kecil. Masak sampai kalis. Angkat dan dinginkan.

3. Tambahkan telur sedikit-sedikit sambil dikocok rata.

4. Sendokkan di loyang yang dioles margarin. Taburkan keju parut.

5. Oven dengan api bawah suhu 200 derajat Celsius 25 menit sampai matang.

6. Isi, panaskan margarin. Masukkan bawang bombay. Tumis sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal.

7. Tuangkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan ayam, wortel, buncis, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan seledri. Aduk rata.

8. Ambil sebuah sus. Belah tidak putus. Semprotkan isi.

Baca Juga: Resep Cheung Fun Enak, Inspirasi Camilan Khas Restoran Chinese yang Bisa Dibuat Semua Orang

Baca Juga: Resep Kue Mangkok Ubi Ungu Enak, Camilan Lembut yang Warnanya Mampu Manjakan Mata

Baca Juga: Resep Siomay Tahu Bulat Enak, Camilan Sederhana yang Lezatnya Tak Pernah Bohong

Baca Juga: Resep Tofu Goreng Tepung Enak, Salah Satu Camilan Praktis Untuk Malam Hari yang Selalu Diminati

Baca Juga: Resep Kerupuk Bawang Tuna Enak, Camilan Renyah Dengan Rasa yang Menjanjikan