SajianSedap.com - Masyarakat Indonesia pastinya sudah tak asing lagi dengan buah kesemek.
Buah kesemek selalu disebut-sebut sebagai buah centik.
Pasalnya, di bagian luar kulit buah kesemek terdapat bubuk putih seperti memakai beda.
Meski banyak orang tahu, jarang ada orang yang makan buah kesemek setiap hari.
Padahal manfaat buah kesemek itu bagus untuk tubuh kita, loh!
Bahkan salah satu manfaat buah kesemek disebut dapat melemahkan virus Covid-19!
Bukan dimakan langsung, manfaat ini didapatkan dari jus buah kesemek.
Namun, benarkah jus buah kesemek ini dapat melemahkan virus Covid-19?
Kasus Covid-19 semakin meningkat setiap harinya.
Obat untuk virus mematikan ini sampai saat ini belum ditemukan.
Maka dari itu, bermunculan sejumlah obat alternatif yang disebut mampu menyembuhkan virus Covid-19 ini, salah satunya buah kesemek.
Jus Buah Kesemek Bisa Lemahkan Virus Corona?
Ya, dikutip TribunJabar.Id dari Kontan.Id, yang terbaru, jus buah kesemek disebut mampu melemahkan virus corona.
Penelitian terbaru Nara Medical University, Jepang, mengungkapkan khasiat lebih dari jus buah kesemek sebagai obat corona.
Dikutip dari Japan Today, jus buah kesemek dalam dosis tertentu dapat membuat virus corona hampir menjadi tidak berbahaya.
Peneliti dari Nara Medical University menguji dengan mencampurkan virus corona, air liur, dan jus kesemek.
Campuran tersebut kemudian mereka diamkan selama 10 menit.
Setelah 10 menit, peneliti menemukan, virus corona yang tercampur telah terdetoksifikasi.
Meskipun menunjukkan hasil yang cukup signifikan, peneliti mengatakan, tidak semua jenis kesemek bisa digunakan.
Jusnya pun harus diproses dengan cara tertentu.
Japan Today melaporkan, beberapa tahapan untuk membuat calon obat corona ini dengan membuat jus astringent atau kesemek mentah, memfermentasinya, dan membiarkannya cukup lama.
Peneliti juga meminta semua masyarakat untuk tidak buru-buru membeli buah kesemek setelah kabar ini beredar.
Sebab, khasiat sesungguhnya masih akan terus diteliti.
Serangkaian uji coba untuk menentukan seberapa efektif jus kesemek ini mampu melemahkan virus corona, masih harus dilakukan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Termasuk, meneliti cara meramu serta dosis yang tepat.
Walaupun belum menunjukkan hasil yang pasti, kabar ini memberikan sedikit angin segar.
Yaitu bahwa bahan-bahan alami juga mampu memberikan perlawanan terhadap virus mematikan yang telah mengudara sejak awal tahun ini.
Bagaimana, tertarik untuk mencobanya di rumah?
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Hasil Penelitian Terbaru, Buah Kesemek Bisa Lemahkan Virus Corona? Ini Uji Cobanya.