Mulai Pagi Ini Yuk Rutin Konsumsi Sepotong Pepaya Setiap Hari, Dijamin Bakal Kaget Saat Manfaat Luar Biasa Ini Terjadi Pada Tubuh

By Gusthia Sasky T, Senin, 2 Agustus 2021 | 07:40 WIB
Pepaya (Freepik.com)

2. Kesehatan pencernaan terjaga

Satu potong pepaya dapat memenuhi seperempat dari asupan serat makanan harian kita yang diperlukan untuk menjaga tubuh berfungsi dalam kondisi prima.

Ketika kita menambahkan pepaya ke dalam diet, ini membantu detoksifikasi sistem pencernaan dan mempertahankan gerakan usus secara teratur.

3. Kulit awet muda

Senyawa aktif yang terkandung dalam pepaya telah digunakan secara komersial untuk pembuatan kosmetik, masker, serta produk rambut.

Vitamin E yang terkandung di dalamnya dapat menghentikan kerusakan sel dan mencegah pembentukan keriput dini.

Baca Juga: Satu Indonesia Gak Tahu! Dikira Sehat, Pepaya Justru Berbahaya Kalau Dimakan Orang dengan Kondisi Ini, Efeknya Engga Main-Main untuk Tubuh!

Kedua vitamin C dan E meningkatkan produksi kolagen tubuh Anda dan menjaga kulit Anda terlihat kuat dan awet muda.

4. Suplai vitamin dan mineral penting

Pepaya adalah sumber penting vitamin dengan sifat antioksidan, seperti Vitamin A, C, dan E.

Buah ini juga menyediakan vitamin B kompleks dan mineral penting seperti kalium, magnesium, dan tembaga.

Nutrisi ini mendukung regenerasi sel dan membantu mencegah bahaya yang disebabkan oleh radikal bebas.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.