SajianSedap.com - Ayam memang sudah menjadi salah satu bahan makanan wajib yang harus dibeli.
Sebab ayam memang dikenal sebagai salah satu sumber protein.
Bukan tanpa alasan, ayam juga dikenal lebih murah dibanding daging sapi.
Maka itu lebih banyak orang yang suka membeli ayam ketimbang daging sapi.
Bahkan banyak pula yang membeli ayam dalam jumlah banyak agar tak perlu bolak-balik ke pasar.
Baca Juga: Resep Sempol Ayam Enak, Tak Sampai Satu Jam Membuat Camilan Lezat Ini
Nah, jika memang Anda sering membeli ayam baiknya Anda tahu bagaimana cara membedakan ayam segar dan ayam busuk.
Sebab dengan mengetahui perbedaannya, keluarga Anda bakal terhindar dari efek buruknya.