Resep Tumis Bayam Merah Enak, Sajian Sederhana yang Kaya Akan Nutrisi

By Dwi, Minggu, 15 Agustus 2021 | 11:00 WIB
Resep Tumis Bayam Merah, Sajian Sedap Sedap yang Sangat Menyehatkan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Tumis Bayam Merah yang super praktis ini memang layak banget untuk disajikan sebagai menu pelengkap makan siang.

Selain karena tampilannya menarik dengan warna merahnya, Resep Tumis Bayam Merah ini juga kaya akan nutrisi.

Tertarik untuk menghadirkan Resep Tumis Bayam Merah sebagai menu pelengkap makan siang hari ini?

Baca Juga: Resep Makaroni Bayam Goreng Enak, Camilan Pilihan yang Untuk Disuguhkan Malam Ini 

Waktu: 20 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:2 ikat bayam merah, siangi20 butir telur puyuh rebus2 siung bawang putih, iris tipis4 butir bawang merah, iris tipis1 buah cabai hijau besar, potong bulat1 sendok makan saus tiram1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir150 ml kaldu ayam1 sendok teh minyak wijen1 batang daun bawang, iris serong2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Tumis Bayam Merah:

1. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Masukkan cabai. Tumis hingga layu.

2. Tambahkan daun bayam merah dan telur. Aduk rata. Masukkan saus tiram. Aduk rata.

3. Tambahkan garam, merica dan gula. Aduk rata. Tuang kaldu ayam. Aduk rata. Tambahkan minyak wijen dan daun bawang. Masak hingga bumbu meresap.

Baca Juga: Wah! Bisa Tahan sampai Seminggu, Ternyata Begini Cara Simpan Bayam Ala Pedagang,Tetap Segar Cuma Modal 1 Barang yang Pasti Ada di Rumah Ini

Baca Juga: Resep Sayur Bening Bayam Enak, Menu Pelengkap Kilat yang Kaya Akan Manfaat

Baca Juga: Resep Tumis Bayam Teriyaki Enak, Menu Pelengkap Sehat yang Gampang Dibuat

Baca Juga: Resep Sup Bayam Telur Asin Berserabut Enak, Sajian Berkuah Lezat Ini Bisa Bikin Badan Rileks

Baca Juga: Disebut Bagus untuk Penambah Darah, Orang dengan Kondisi Ini Malah Tak Disarankan Konsumsi Bayam, Anda Termasuk?