Resep Ayam Lado Ijo Enak, Kreasi Ayam Nikmat Dengan Balutan Cabai Hijau

By Dwi, Rabu, 18 Agustus 2021 | 09:00 WIB
Resep Ayam Lado Ijo, Sajian Lezat Dengan Balutan Cabai Hijau yang Menggoda (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Ayam Lado Ijo yang sedap ini beneran layak disajikan sebagai menu makan siang hari ini.

Balutan cabai hijau dari Resep Ayam Lado Ijo ini membuat kita jadi tak sabar untuk menyantapnya.

Saking nikmat, cita rasa dari Resep Ayam Lado Ijo bisa terbawa sampai mimpi!

Baca Juga: Resep Sup Ayam Suwir Enak, Menu Sarapan Berkuah Hangat Ini Bisa Bikin Perut Nyaman 

Waktu: 45 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:1/2 ekor ayam, potong 10 bagian4 lembar daun jeruk, buang tulangnya1 lembar daun salam3 buah tomat hijau kecil, potong 4 bagian1 sendok teh garam1/2 sendok teh gula pasir1 sendok makan minyak untuk menumis150 ml air

Bumbu Tumbuk Kasar:8 butir bawang merah5 buah cabai hijau besar5 buah cabai hijau keriting

Cara Membuat Ayam Lado:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun jeruk, dan daun salam sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai setengah layu.

2. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata.

3. Tuang air. Masak di atas api sedang sampai matang.

Baca Juga: Resep Sus Ayam Ragout Enak, Camilan Dengan Isian yang Luar Biasa Nikmat

Baca Juga: Resep Tumis Kulit Ayam Daun Jeruk Enak, Menu Sederhana yang Tak Boleh Dipandang Sebelah Mata

Baca Juga: Mau Bikin Ayam Goreng Kuning yang Enak dan Bikin Ketagihan? Jangan Lupa Pakai Jenis Ayam dan Kunyit ini

Baca Juga: Resep Sosis Solo Ayam Suwir Enak, Kue Tradisional yang Selalu Jadi Rebutan Di Meja Makan

Baca Juga: 100 Kali Lebih Garing dari Bumbu Instan, Ternyata Campuran 3 Tepung Ini Jadi Rahasia Ayam Goreng Tepung Kriuk Banget sampai Berhari-hari