Sempat Dapat Perlakuan Tak Mengenakan Dari Raul Lemos, Kini Krisdayanti Langsung Beri Jawaban Menohok Ini Saat Disinggung Soal Poligami ‘Saya akan Fighting!’

By Gusthia Sasky T, Jumat, 6 Agustus 2021 | 16:25 WIB
Raul Lemos dan Krisdayanti (instagram.com/@krisdayantilemos)

Jawaban Menohok Krisdayanti Saat Disinggung Soal Poligami

Pelantun lagu Cobalah untuk Setia itu bahkan tak ragu memberikan pandangannya soal poligami.

Krisdayanti kedapatan berteriak histeris saat suaminya, Raul Lemos disebut akan menikah lagi.

Diva Indonesia itu tampak berteriak ketika ditanya mengenai kemungkinan sang suami, Raul Lemos menikah lagi.

Krisdayanti

Reaksi mengejutkan Krisdayanti dari tayangan video RUMPI - Krisdayanti Perawatan Senilai Puluhan Juta Sebelum Beraktivitas di DPR (24/10/19).

Dalam video tersebut, tampak Feni Rose mengajukan pertanyaan mengenai Raul Lemos yang meminta izin Krisdayanti untuk menikah lagi.

Baca Juga: Jelas-Jelas Pernah Maki Aurel dan Azriel, Krisdayanti Kini Puji Raul Lemos Setinggi Langit Karena Rela Lakukan Hal Ini untuk Anak Tiri

"KD andai suami kamu minta izin menikah lagi, apa yang kamu lakukan?" tanya Feni Rose kepada Krisdayanti.

Mendengar pertanyaan dari Feni Rose yang tak terduga tersebut, Krisdayanti kaget seraya berteriak.

"Oh my God!" kata Krisdayanti seraya berteriak.

"Andai andai ya," ujar Krisdayanti.