"Besoknya nggak lama langsung dijawab boleh tapi syaratnya cuma satu, harus protokol kesehatan.
Kondisi semuanya harus dijaga," tutur Krisdayanti.
Apa yang menjadi persyaratan dari Raul Lemos itu tampaknya akan dilakukan oleh Krisdayanti dengan senang hati.
Pasalnya, Krisdayanti sendiri merupakan sosok yang begitu menataati peraturan dari pemerintah untuk mengurangi lonjakan Covid-19.
Sebab, sebagaimana diketahui saat ini kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia kembali melonjak hingga pemerintah akhirnya memberlakukan kebijakan PPKM untuk menekan peningkatannya yang siginifikan.
Berdasarkan kabar terkini, Aurel Hermansyah dan Krisdayanti dikabarkan telah melakukan sesi pemotretan untuk lagu duet tersebut.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Raul Lemos Beri Peringatan, Duet Krisdayanti dan Aurel Hermansyah Batal Jika Tak Lakukan Hal Ini.