"Dari dulu emang kita pengennya bareng," ujar Azriel dikutip dari kanal Youtube STARPRO Indonesia.
Ia pun mengatakan bahwa dirinya sudah sejak lama ingin dekat dengan keluarga baru KD dan tak ingin ada permusuhan.
"Udah dari dulu kita maunya deket," imbuh Azriel.
Azriel pun mengungkapkan, tak hanya sang kakak yang ingin bekerjasama dengan KD.
Diakuinya, ia juga ingin berfoto bersama dan liburan bersama.
"Maunya liburan bareng, maunya photoshoot bareng," ujar Azriel.
Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan satu keinginannya pada Krisdayanti.
Ya, semenjak orangtuanya berpisah, Krisdayanti memang belum pernah mengunjungi kediaman Anang dan anak-anaknya.
Azriel pun berkeinginan agar Krisdayanti mau berkunjung ke rumah.
"Maunya Mimi dateng main ke umah, kita juga nggak ada nutup rumah kok," pungkasnya.
Unggahan Azriel
Dikutip dari Grid.id beberapa waktu lalu, Azriel membagikan potret masa kecilnya bersama Aurel Hermansyah yang dia sebut bebas dan terkesan tidak terlalu terurus.Azriel pun kemudian bercerita soal kedatangan Ashanty yang mengubah hidup mereka menjadi lebih baik berkat diurus oleh ibu sambungnya itu.