Nyesel Baru Tahu Sekarang, Cuma Semprot Minyak Sayur dengan Campuran Sabun Cuci Piring Di Sudut Kamar Mandi Ternyata Ampuh untuk Usir Hewan Mengerikan Ini

By Gusthia Sasky T, Selasa, 24 Agustus 2021 | 17:10 WIB
minyak sayur dan sabun cuci piring ()

1. Membersihkan lantai

Siapa sangka, manfaat sabun cuci piring lainnya yakni bisa membersihkan lantai.

Yang Anda butuhkan hanyalah 1 hingga 2 sendok makan sabun cuci piring yang dicampur dengan seember air.

Sabun cuci piring sangat efektif pada lantai yang tahan banting, seperti linoleum dan vinil, dan juga bekerja dengan baik pada ubin keramik.

Tapi jangan gunakan sabun cuci piring dan air di lantai kayu, karena bisa ternoda atau bengkok karena lembab.

Baca Juga: Coba Ganti Sabun Cuci Piring dengan Baking Soda, Dijamin Hasil Luar Biasa ini Akan Terjadi, Gak Bakal Ada yang Nyangka!

Jika memiliki lantai laminasi plastik, ikuti rekomendasi pabrik untuk membersihkannya.

Kebanyakan laminasi membawa peringatan tentang efek kelembaban yang berlebihan.

2. Menghilangkan noda minyak pada baju

Noda berbasis minyak pada kain adalah salah satu yang paling sulit dihilangkan.

Sabun cuci piring dapat mengatasinya.

Gosokkan sabun cuci piring dengan lembut ke noda minyak sebelum dicuci dengan air terpanas yang aman untuk jenis kain.