SajianSedap.com - Makan seafood memang paling enak disantap saat malam-malam.
Beragam jenis seafood bisa disesuaikan dengan selera.
Tak hanya ikan, udang menjadi salah satu santapan paling nikmat.
Apalagi kalau udang dilumuri dengan saus mentega atau asam manis, pasti langsung bikin perut makin keroncongan.
Meski enak dan nikmat, kita juga harus waspada dalam mengonsumsi udang.
Terutama dalam memilih saat membeli udang di pedagang.
Baca Juga: Chef Arnold Poernomo Spills How To Cook Wagyu Beef at Home, Fine Dining Style
Jangan sampai membeli udang dengan ciri-ciri seperti ini.
Bisa-bisa membunuh seisi rumah.
Jangan Beli Udang dengan Ciri Ini
Memilih daging mentah, makanan laut salah satunya memanglah cukup sulit.
Pasalnya salah-salah memilih justru akan membawa pulang makanan yang sudah hampir busuk.
Terlebih kalau membeli udang biasanya kita asal memilih dan langsung memasukkannya ke plastik.
Rupanya ada 4 ciri udang tidak segar yang perlu kita hindari.
Mengutip dari kompas.com, seorang koki salah satu hotel di Sentul Yogi Lesmana membagikan 4 ciri udang tidak segar yang perlu kita hindari.
1. Tekstur kulit dan daging yang lembek
Cobalah tekan badan udang terlebih dahulu.
Daging udang yang lembek artinya sudah berada di dalam suhu ruangan cukup lama.
Selain itu, kulit udah juga seharusnya tidak lunak sebagai penanda bahwa masih segar.
Dengan begitu pastikan tiap udang yang dipilih memiliki daging yang masih kenyang dan langsung kembali ke keadaan awal setelah ditekan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Kepala udang sudah lepas
Coba perhatikan bagian kepala udang-udang yang hendak dibeli.
Pastikan setiap udang yang dipilih masih memiliki kepala yang utuh.
Yogi menyebutkan bahwa kepala udang yang terlepas dari badannya artinya sudah tidak segar lagi.
Selain itu, coba angkat udang tersebut dan perhatikan warna kepalanya.
Hindari udang-udang yang memiliki kepala berwarna merah karena sudah tidak segar lagi.
3. Warna udang merah
Mungkin ketika dimasak daging udang berubah menjadi warna jingga atau merah.
Tetapi ketika membeli udang dalam keadaan mentah, pastikan warnanya mulai dari kepala hingga ekor tidak merah.
Pasalnya warna udang yang berubah menjadi merah dapat diartikan sudah tidak segar lagi.
Warna udang seharusnya keabu-abuan di setiap bagiannya.
4. Bau menyengat
Setiap makanan laut mentah memang memiliki bauny tersendiri.
Tetapi udang segar tidaklah mengeluarkan bau yang menyengat.
Beberapa ciri bau yang perlu dihindari yaitu menyengat, amis, dan bau busuk.