“Kami dulu bertemu di teater. Andhika sudah lama, aku baru masuk. Mereka baru bikin ‘Where Is My Shoes Cinderella’.
Setelah audisi, gue terpilih jadi Cinderella, Andhika jadi Dewa. Dari situ perkenalannya,” kenang Ussy dikutip oleh kompas.com dari kanal YouTube RIOMOTRET, Senin (22/2/2021).
Selain lewat teater, Andhika menambahkan, sempat bertemu dengan Ussy waktu sedang dalam perjalanan ke ajang penghargaan Panasonic Award.
“Sebenarnya pernah ketemu sekali waktu itu di kantor, kami lagi mau datang ke Panasonic. Duduknya dempet.
Ya, kalau di teater, kami latihan aja 4 bulan. Iya, awalnya cinlok (cinta lokasi) dari situ,” ujar Andhika.
Andhika Sempat Jadi yang Kedua untuk Ussy
Siapa sangka di balik hubungan harmonis Ussy dan Andhika tersimpan fakta jika Andhika merupakan selingkuhan Ussy.
Ya, sebelum keduanya menikah ternyata Andhika sempat menjadi simpanan Ussy.
Hal tersebut bahkan diungkap langsung oleh Andhika.
Dilansir dari Wiken.id, Andhika Pratama blak-blakan ternyata dirinya adalah selingkuhan Ussy Sulistiawaty.