Masih Ingat Artis Firda Razak? Nikah 4 Kali di Usai 54 Tahun, Artis Lawas Ini Beberkan Kisah Kelam Masa Lalunya hingga Pilih Kawin Cerai!

By Idam Rosyda, Jumat, 27 Agustus 2021 | 06:10 WIB
Firda Razak menikah keempak kalinya di usia 54 tahun dengan seorang bule (Kolase TribunSumsel dan grid.id)

Sementara dengan mantan suaminya yang ke-3, yakni Rizky Fajar Putranto, Firda Razak mengaku sudah benar-benar putus hubungan.Pasalnya, perpisahannya dengan mantan suaminya tersebut tidak baik-baik saja.

Firda Razak mengungkapkan pernikahannya dengan mantan suaminya yang ketiga bagaikan mimpi buruk."Aduh, basi banget yang ke-3, nightmare," ucap Firda Razak.

Baca Juga: Cap Pelakor Bak Mendarah Daging, Mayangsari Tuding Sosok Ini Jadi Biang Kerok Foto Dirinya Pakai Pakaian Dalam dengan Bambang Trihatmojo Tersebar

Menikah Keempat Kali di Usia 54 Tahun dengan BuleFirda Razak pun menceritakan awal mula dirinya bertemu dan akhirnya memutuskan untuk menikah dengan suaminya saat ini.Awalnya Firda Razak ingin menjodohkan sang suami dengan temannya."Iya, jadi dia udah kenal sama temen aku, temen aku bilang, 'ajak omong dong,' soalnya dia nanya-nanya, aku yang sok taunya, 'eh kalau mau pergi ke sini-sini gini'," katanya. Karena sering berkomunikasi, hubungan keduanya jadi lebih intens. Hingga Firda Razak dan suaminya merasakan kecocokan.Namun kini, Firda Razak tengah menjalani hubungan pernikahan jarak jauh dengan sang suami.