Nyesel Baru Tahu, Cuma Modal Pakai Jahe Ternyata Bisa Bikin Daging Jadi Empuk ‘Selembut Tahu’, Begini Caranya!

By Gusthia Sasky T, Senin, 6 September 2021 | 14:40 WIB
daging sapi dan jahe (Freepik.com)

4. Lumuri dengan jahe

Setiap ruas jahe mengandung enzim proteolitik alami yang dapat berperan mengurangi ikatan protein agar empuk.

Caranya adalah lumuri daging dengan jahe yang telah diparut.

Diamkan selama 30 menit sebelum daging diolah untuk dimasak.

5. Rendam dengan teh

Kandungan tanin dalam teh mampu berperan sebagai pengempuk alami.

Baca Juga: Cuma 7 Menit, Begini Trik Ampuh Merebus Daging Tanpa Presto, Dijamin Bisa Irit Gas Di Rumah

Teh yang berwarna pekat bisa sebagai bahan perendam daging.

Lama perendaman sekitar 30 menit.

6. Daging dipukul-pukul

Cara membuat daging empuk yang paling umum dilakukan adalah dengan memukul-mukul daging tersebut.

Dengan bantuan alat pemukul daging, pukul-pukul kedua sisi daging sampai teksturnya jadi lebih empuk.