Resep Kering Tahu Cabai Hijau Enak, Lauk Keringan yang Bikin Acara Bersantap Jadi Semakin Nikmat

By Dwi, Kamis, 23 September 2021 | 17:00 WIB
Resep Kering Tahu Cabai Hijau, Menu Nikmat yang Tak Pernah Bikin Kecewa (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Kering Tahu Cabai Hijau yang enak ini bisa kita buat tanpa butuh waktu yang lama.

Meskipun mudah dibuat, rasa dari Resep Kering Tahu Cabai Hijau ini tidak boleh diragukan lagi deh.

Jangan lupa simpan Resep Kering Tahu Cabai Hijau dalam wadah yang rapat, agar kerenyahannya tetap terjaga.

Baca Juga: Resep Perkedel Tahu Daun Ketumbar Enak, Saatnya Lengkapi Menu Makan Siang Dengan Sajian Sedap Ini 

Waktu: 45 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:250 gram tahu pong, potong tipis 5x1 cm, goreng50 gram mi kering telur, rebus, goreng100 gram kacang tanah kulit, goreng2 lembar daun jeruk, buang tulangnya3 buah cabai hijau besar, tumbuk halus1 1/2 sendok makan gula pasir1 sendok teh gula merah sisir1 sendok teh garam2 sendok makan air2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:5 butir bawang merah3 siung bawang putih1 sendok teh ketumbar

Cara Membuat Kering Tahu Cabai Hijau:

1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan cabai hijau besar sampai harum.

2. Masukkan gula pasir, gula merah, garam, dan air. Aduk sampai kental.

3. Tambahkan tahu, mi, dan kacang tanah. Aduk rata.