Jangan Asal Beli, Sarden Kaleng dengan Ciri-ciri ini Justru Bisa Buat Seisi Rumah Bolak Balik Rumah Sakit

By Raka, Kamis, 23 September 2021 | 11:40 WIB
STOP beli sarden dengan ciri-ciri seperti ini (iStockphoto/Amarita)

SajianSedap.com - Sarden kaleng menjadi salah satu makanan yang disuka banyak orang.

Beragam merek hingga jenis dari sarden kaleng banyak tersedia di pasar hingga warung.

Praktis dan enak membuat setiap orang memilih sarden kaleng jadi santapan sehar-hari.

Belum lagi daging ikan sarden yang lembut, membuat siapapun jadi ketagihan.

Meski enak dan praktis, tentunya kita tak bisa sembarangan membeli sarden kaleng.

Baca Juga: Park Hotel Cawang-Jakarta: A Textbook Business Hotel That Has Done Things More Than Necessary

Apalagi jika membeli sarden kaleng dengan ciri-ciri ini.

Bukan kenyang, malah jadi bolak balik rumah sakit.

 

Hindari Makan Ikan Sarden Kaleng dengan Ciri-ciri Ini

Ikan sarden kaleng

Semua orang tahu kalau kekurangan dari makanan kaleng adalah kandungan pengawet yang mungkin tak bisa dihindari.

Bukan hanya terancam mengonsumsi makanan berpengawet, makanan kaleng juga lebih berisiko saat kalengnya penyok.

Baca Juga: Bisa Kasih Racun ke Seisi Rumah, Lebih Baik Jangan Makan Lele dengan Ciri-ciri ini karena Berbahaya saat Masuk Mulut

Kemasan kaleng sebenarnya digunakan untuk menghalau makanan dari bakteri dan jamur berbahaya.

Namun, tidak sedikit kaleng yang jadi penyok saat proses distribusi atau setelah dijual di pasar.

Menurut Suki Hertz, seorang profesor nutrisi dan kemanan makanan untuk Culinary Institute of America, tingkat keparahan kaleng yang penyok akan memengaruhi kualitas produk.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 

 

"Jika itu hanya penyok kecil di bagian lain pada kaleng. Itu tidak akan mempengaruhi makanan di dalamnya," ujar Hertz.

Hertz juga mengungkapkan bahwa jika bagian yang penyok terdapat lapisan logam, maka makanan ini akan lebih mudah terpapar udara yang membuat patogen masuk.

Pada keadaan ini, makanan tak lagi layak dikonsumsi.

Meski demikian, ada beberapa kaleng yang penyok namun sukar terlihat dengan mata telanjang.

Menurut Departemen Pertanian AS, makanan kaleng yang penyok bisa menyebabkan keracunan yang menyerang sistem saraf.

Baca Juga: Sering Dijual Pedagang Kaki Lima, Jangan Pernah Beli Liang Teh Dengan Ciri-Ciri Ini, Efeknya Bakalan Bikin Nyesel Seumur Hidup

Gejala keracunan atau botulisme ini termasuk penglihatan ganda, kelopak sayu/lemas, sulit menelan dan sulit bernapas.

Pada taraf yang ekstrem, kaleng bocor atau menggembung bisa menjadi tanda kualitas makanan telah rusak.

Solusinya, kita perlu meneliti dulu keadaan kaleng sebelum membeli.

Pastikan keselamatan segel serta perhatikan apakah kaleng menggelembung.