Sajiansedap.com - Setiap orang pasti ketika digigit nyamuk akan merasa gatal yang tak tertahankan.
Akibat digigit nyamuk akan muncul gigitan merah yang sering disebut bentol.
Terkadang kita mengoleskan salep untuk meredakan gatal dan merah bentol bekas gigitan nyamuk.
Namun ternyata ada beberapa bahan dapur yang memiliki khasiat menghilangkan bekas gigitan nyamuk.
Salah satunya bawang merah, bahan alami yang biasanya ada di setiap rumah.
Berikut ini tiga bahan dapur yang bisa digunakan untuk menghilangkan bekas gigitan nyamuk.
Wajib dicatat ya!
Bahan Atasi Gigitan Nyamuk
1. Bawang Merah
Bawang merah memiliki kandungan silika yang tinggi, yang mampu merangsang pertumbuhan kolagen.
Karena itu bawang merah dapat mengisi jaringan luka sehingga bekas luka cepat hilang.
Cukup haluskan bawang merah lalu peras airnya dan oleskan pada bekas gigitan nyamuk.
Jangan lupa bersihkan dahulu bekas gigitan nyamuk tersebut dengan air hangat sebelum diolesi sari bawang merah.
2. Putih Telur
Putih telur ternyata bisa dijadikan pilihan untuk menghilangkan bekas gigitan nyamuk.
Caranya, pecahkan satu butir telur lalu pisahkan antara kuning telur dan putihnya.
Untuk memaksimalkan khasiatnya, putih telur bisa dicampur dengan madu murni secukupnya.
Oleskan campuran tersebut ke bekas luka dan iarkan hingga semalaman.
2. Pare
Meski pahit, pare ternyata memiliki kemampuan yang baik dalam menghilangkan bekas luka.
Cara yang bisa digunakan untuk mengolah pare menjadi alternatif penghilang bekas luka ialah menjadikannya krim.
Pertama-tama pilih buah pare yang segar kemudian tumbuk dan ambil sarinya.
Campurkan sari pare itu dengan tepung beras hingga berubah bentuk menjadi krim.
Bersihkan area bekas luka dengan air hangat terlebih dahulu sebelum diolesi dengan krim pare tersebut.
Lakukan cara ini seacara rutin dan bekas luka pun akan hilang secara perlahan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Cara Mengusir Nyamuk
Bisa jadi jika Anda kerap digigit nyamuk, salah satunya karena banyak genangan air yanga da di rumah Anda.
Hal ini membuat nyamuk mudah sekali berkembang biak.
Nah untuk mengtasinya Anda bisa menggunakan bubuk kopi.
Dilansir dari Nova.id, ada beberapa bahan yang bisa digunakan untuk membasmi nyamuk salah satunya ampas kopi.
Ya, ampas kopi yang selama ini kerap berakhir di tong sampah rupanya memiliki khasiat mengusir nyamuk.
Setelah menikmati segelas kopi, buang ampas kopi di genangan air atau ember berisi genangan air.
Telur nyamuk yang ada di sana tak bisa berkembang karena tak mendapat cukup oksigen.
Dengan begitu, keberadaan nyamuk bisa berkurang.
Mudah dan murah bukan?
Selain ampas kopi ada beberapa bahan alami lain yang juga bisa mengusir nyamuk yang ada di rumah.
Artikel ini telah tayang di Tribun Style dengan judul: Bekas Gigitan Nyamuk Bikin Jengkel? Ini 5 Bahan Dapur Bantu Kulit Mulus Lagi, Termasuk Bawang Merah