Duh, Yakin Gak Mau Ganti Peralatan Masak ini dengan yang Baru? Diam-diam Bisa Membawa Racun ke Dalam Tubuh

By Raka, Sabtu, 2 Oktober 2021 | 07:25 WIB
Diam-diam perlatan dapur ini bisa membawa racun ke dalam tubuh (Idea.Grid.Id)

3. Peralatan Memasak dari Tembaga

Peralatan masak dari tembaga

Peralatan memasak dari tembaga biasanya menimbulkan efek negatif karena terbuat dari logam lunak dan nikel.

Logam lunak dan nikel ini apabila sering berada dalam suhu panas maka akan mengeluarkan racun dan meresap dengan cepat ke olahan makanan.

Meskipun tembaga mempunyai dampak baik bagi tubuh seperti memperkuat sistem kekebalan tubuh, ternyata nikel dapat menyebabkan perkembangan penyakit lebih cepat dari tembaga.

Alternatif lain agar kamu bisa memasak yaitu mengganti dengan peralatan memasak yang terbuat dari baja tahan karat.

Baca Juga: Emak-emak Selama ini Gak Sadar, Jangan Letakkan Kompor Dekat Jendela Kalau Tak Bahaya ini Terjadi, Seisi Rumah Bisa Rugi Besar!

4. Peralatan Memasak dari Keramik

Peralatan masak dari keramik

Peralatan memasak dari keramik ini memiliki kandungan kadmium dan timbal yang tertutup oleh beberapa lapisan.

Namun ternyata saat dipanasakan terlalu lama, kandungan ini dapat mengeluarkan racun dan meresap ke masakan.

Sehingga orang yang mengonsumsi masakan yang dimasak dari peralatan masak keramik muncul kemungkinan keracunan timbal.

Namun jika kamu tetap ingin menggunakan peralatan memasak yang berbahan dasar keramik, cukup mencari alat masak yang bahan keramiknya 100 persen aman tanpa kandungan apapun.