SajianSedap.com - Saat ini kopi memang sudah hadir dalam berbagai rasa.
Bahkan kini juga kita bisa membuat kopi ala cafe sendiri di rumah.
Karena kini kopi instant memang bisa didapatkan dengan mudah.
Nah, jika membicarakan kopi, ampasnya tentu bakal dibuang begitu saja bukan?
Sebab banyak yang menilai jika ampas kopi tak berharga.
Namun, daripada dibuang mending Anda taruh ampas kopi di bawah kasur saja sebelum tidur.
Karena menaruh ampas kopi di bawah kasur bisa datangkan perubahan menakjubkan ini loh.
Taruh Ampas Kopi Di Bawah Kasur Sebelum Tidur
Ampas kopi yang sering dibuang setelah meminum kopi ternyata memiliki banyak manfaat.
Berbagai studi sudah menyimpulkan bahwa baik ampas bubuk kopi atau cairan kopi bisa dimanfaatkan untuk menyuburkan tanaman.
Untuk itu, pisahkan ampas dan cairan kopi di wadah tersendiri.
Kemudian keesokan harinya, gunakan sisa kopi tersebut untuk menyuburkan tanaman di kebun rumah Anda.
Selain bisa tumbuh lebih subur, taman juga bisa bebas dari hama.
Dilansir dari The Spruce, ampas bubuk kopi mengandung nitrogen tinggi yang baik untuk pertumbuhan tanaman, baik tanaman sayur, buah maupun tanaman hias.
Ampas kopi ini bisa dicampurkan ke dalam kotak pembuatan kompos Anda dan dicampurkan dengan sampah dapur lain, atau bisa langsung ditaburkan ke tanah media tanaman.
Selain untuk tanaman, meletakkan bubuk kopi di bawah tempat tidur pun memiliki manfaat tersendiri.
Dengan meletakkan ampas kopi di bawah kasur sebelum tidur, Anda akan mendapatkan manfaat yang tak terduga ini.
Mengutip dari Kompas.com, meletakkan ampas kopi di bawah kasur sebelum tidur bisa menghilangkan bau kamar tidur.
Kamar tidur yang tidak memiliki sirkulasi udara yang baik akan cepat bau.
Ini karena sinar matahari tidak bisa masuk ke dalam kamar.
Akibatnya lembap dan bau tidak sedap pun muncul dari kamar tidur.
Kamar tidur yang bau membuat kesehatan terganggu dan pastinya bisa membuat satu anggota keluarga sakit-sakitan.
Adanya bau di kamar tidur juga menandakan banyaknya bakteri di sana.
Untuk mengatasinya, Anda bisa meletakkan ampas kopi di bawah kasur.
Manfaat meletakkan ampas kopi di bawah kasur sebelum tidur adalah supaya kamar bisa tetap wangi dan terbebas dari bakteri dan bau.
Menghilangkan bau kamar dengan ampas kopi ini sangat ampuh karena memiliki bau khas yang alami.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Untuk menghilangkan bau kamar dengan ampas kopi, cukup siapkan saja ampas kopi atau bubuk kopi dan mangkok untuk wadahnya.
Lalu tempatkan bubuk kopi ke dalam mangkok kemudian letakkan di bawah kasur.
Diamkan semalaman dan kamar Anda pasti akan harum sepanjang hari.
Ingat untuk mengganti ampas kopi jika sudah tidak berbau.
Ampas Kopi Hempas Bau Tak Sedap Di Kulkas
Kalau kulkas Anda mengeluarkan bau tak sedap, Anda bisa loh menggunakan ampas kopi untuk mengusir baunya.
Mengutip dari Pure Wow, ampas kopi punya bau wangi yang khas. Bahkan, banyak orang yang suka dengan bau ampas kopi.
Lalu, mengutip dari Kompas.com, ampas kopi memiliki nitrogen yang efektif menetralkan bau.
Senyawa inilah yang bekerja untuk menghilangkan bau kulkas.
Dengan senyawa tersebut ampas kopi bisa menyerap bau tak sedap pada kulkas dan menggantikannya dengan bau wangi.
Jadi, Anda tidak perlu susah payah lagi jika kulkas bau. Karena, hanya dengan meletakkan ampas kopi di dalam kulkas, bau busuk kulkas akan hilang.
Cara menghilangkan bau kulkas dengan ampas kopi pun caranya sangat mudah.
Cukup siapkan saja semangkuk bubuk kopi atau ampas kopi.
Lalu, masukkan saja semangkuk bubuk kopi tersebut ke dalam kulkas.
Diamkan di dalam sana selama 24 jam dan Anda akan mencium bau wangi dari dalam kulkas.
Anda bisa melakukan cara ini terus menerus agar kulkas tetap wangi.
Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, Langsung Coba Sebelum Tidur, Letakkan Ampas Kopi di Bawah Kasur, Inilah Perubahan yang Akan Anda Rasakan