Bukannya Sehat Malah Celaka, Minum Susu Tidak Boleh Dicampur dengan Bahan Ini, No. 3 Sering Disebut Lebih Bergizi

By Amelia Pertamasari, Minggu, 17 Oktober 2021 | 18:25 WIB
Bahan makanan yang tidak boleh dicampurkan dengan susu. (Freepik.com)

Bahan Makanan yang Tidak Boleh Dicampurkan dengan Susu

Dilansir dari Food NDTV, berikut ini sederet bahan makanan yang tidak boleh dicampurkan dengan susu.

Pasalnya, jika susu digabungkan dengan makanan ini dapat menyebabkan masalah pencernaan.

1. Protein dan susu

Menurut ahli gizi yang berbasis di Delhi, Anshul Jaibharat, susu tidak boleh digabungkan dengan sumber protein lain karena dapat menyebabkan berat dan masalah pencernaan pada beberapa orang.

Baca Juga: Dibongkar Penjual Susu Segar, Ternyata Panaskan Susu Tak Boleh Asal Direbus, Begini Caranya Biar Rasanya Makin Mantab

"Mereka yang ingin menurunkan berat badan harus menghindari kombinasi ini," kata Anshul.

Namun, kombinasi ini terbukti bermanfaat bagi orang yang ingin menambah berat badan serta untuk pertumbuhan anak.

"Dua protein tidak boleh dimakan bersamaan dalam satu makanan. Hindari mengonsumsi ikan dan semua jenis daging dengan susu," jelas Shilpa Arora ND , Praktisi Kesehatan, Ahli Gizi dan Pelatih Kesehatan Makrobiotik bersertifikat.

2. Bahan asam dan susu

Bahan asam dan jeruk tidak boleh digabungkan dengan susu karena bisa menggumpal seperti keju di dalam pencernaan.

"Buah-buahan yang kaya vitamin C tidak boleh dipadukan dengan susu," kata Shilpa.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.