Masukkan Tisu Basah Ke Dalam Mesin Cuci
Kini kita tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk membeli lint roller.
Cukup masukkan tisu basah ke dalam mesin cuci ketika mencuci, bulu hewan yang menempel pada baju auto terangkat.
Dilansir dari Nova.id, cara ini pasti akan berguna jika Anda memiliki hewan peliharaan atau memiliki banyak pakaian berwarna gelap.
Caranya, kita cukup memasukkan tisu basah ke dalam mesin cuci saat hendak mencuci pakaian.
Jika trik itu dilakukan, Anda akan terkejut melihat hasilnya.
Untuk melakukan trik itu, perhatikan 5 hal berikut ini, ya.
1. Tidak ada lagi serat di pakaian
Tisu basah bisa membantu menghilangkan serat dan rambut dari pakaian kita.
Tisu basah bertindak sebagai penyerap yang membersihkan potongan-potongan kecil kain, bulu, dan rambut.
Semua partikel ini berakhir di tisu basah dan, akibatnya, pakaian terlihat jauh lebih bersih dan kita tidak perlu mengumpulkan sendiri semua kotoran tersebut dari pakaian.
2. Bagaimana caranya?
Masukkan tidak lebih dari 3 tisu basah ke dalam mesin cuci.
Saat mesin cuci mulai berputar, tisu akan bercampur dengan pakaian dan mengumpulkan rambut dan bulu.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.