Bak Nasi Sudah Jadi Bubur, Kini Gisella Anastasia Cuma Bisa Sesalkan Satu Hal Pahit Ini Setelah Bercerai dengan Gading Marten ‘Hancur Sekali Hati Aku’

By Gusthia Sasky T, Senin, 18 Oktober 2021 | 08:40 WIB
Gading Marten dan Gisella Anastasia (instagram.com/@gadiiing dan instagram.com/@gisel_la)

SajianSedap.com - Menikah pada 2013 lalu, rumah tangga Gisella Anastasia dan Gading Marten memang selalu nampak manis.

Bahkan keduanya makin terlihat kompak sejak Gempita lahir.

Namun, sayang setelah 6 tahun bersama keduanya memilih untuk berpisah.

Kini Gisel dan Gading pun sudah sibuk dengan kehidupan masing-masing.

Baca Juga: Gengsi Dong Jadi Laki! Disindir Tak Mampu Hidupi Gisel, Wijin Bongkar Pabrik Uang yang Selama Ini Ditutupi! Pantas Kaya Raya Walau Kelihatannya Gak Kerja

Bahkan Gisel pun sudah hidup bahagia dengan hubungannya bersama Wijin.

Namun, di balik perceraiannya dengan Gading, Gisel cuma bisa sesalkan satu hal pahit ini.

Gisel Cuma Bisa Sesalkan Sari Hal Pahit Ini

Janda beranak satu itu memang terlihat aktif membagikan beragam kegiatannya di media sosial.

Seperti saat dirinya mengunjungi pulau dewata Bali bersama sang kekasih Wijaya Saputra alias Wijin ini misalnya.

Terlihat dalam postingan akun Instagram @gisel_la, Selasa (12/10/2021) lalu, Gisel tampak asyik bergoyang bersama sang kekasih dan beberapa temannya di sebuah kedai kopi.

Keduanya terlihat begitu lihat bergoyang hingga terlihat kompak di dalam video yang beredar.

Gisella Anastasia saat asyik bergoyang TikTok bersama Wijin

Baca Juga: Intim di Masa Lalu, Gisel Ngaku Diam-diam Sudah Bertemu Nobu Lagi Pasca Video Panas Tersebar! Singgung Soal Canggung dan Bahas 1 Hal Ini

Meski kini telah menemukan tambatan hati yang baru, nyatanya hal itu tak mampu menutup rapat masa lalu Gisella Anastasia.

Seperti diketahui, Gisella Anastasia bercerai dengan Gading Marten pada tahun 2019 setelah memiliki seorang putri cantik, Gempita Nora Marten.

Kendati demikian, Gading dan Gisel tetap berusaha kompak dan harmonis meski telah berpisah demi memberikan kasih sayang yang utuh sebagai orang tua untuk putrinya.

Beberapa waktu lalu, tangis Gisel sempat pecah saat mengetahui ucapan menohok yang keluar dari mulut Gempita setelah perpisahan kedua orang tuanya.

Melansir dari laman Wiken.ID, tangis Gisella Anastasia kembali pecah ketika menceritakan momen saat Gempita dan Gading Marten berbincang melalui video call.

Ia mengatakan kala itu Gading Marten tengah syuting.

Gempita lantas meminta Gading Marten untuk main ke rumahnya setelah selesai syuting.

Balita berwajah rupawan itu juga mengajak Gading Marten untuk tidur bertiga bersamanya dan Gisella Anastasia

"Cuma tetap pada suatu titik anak itu nanya. Pas kemarin bapaknya syuting, itu dia nanya, 'Ayo ya udah papa nanti pulang syuting libur main ke sini ya, nanti kita bobo bareng ya'," tutur Gisella Anastasia.

Penyanyi jebolan Indonesia Idol itu mengatakan ternyata selama ini Gempita belum mengerti soal perpisahan orangtuannya.

Baca Juga: Sesumbar Dukung Hubungan Gisel dan Wijin, Kini Gading Marten Malah Ngaku Engga Rela Jika Mantan Istrinya Nikah Lagi Karena Hal Tak Terduga Ini

Mendengar permintaan Gempita untuk tidur bertiga, Gisella Anastasia dan Gading Marten hanya bisa diam.

"Ternyata dia tetap enggak ngerti. 'Bobo sama aku sama mama ya'. Bapaknya diam, aku juga diam, di video call diam semua," cerita Gisella Anastasia berderai air mata.

Tak terasa, Ussy Sulistiawaty juga tak bisa menahan air matanya saat Gisella Anastasia menceritakan tentang Gempita.

Pertanyaan polos dari Gempita itu terasa sangat dalam bagi Gisella Anastasia.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Akhirnya, Gisella Anastasia memberi penjelasan ulang kepada Gempita bahwa mereka sudah tidak bisa tidur bertiga lagi sebagai GGG.

"Sebagai ibu, dengar anak ngomong begitu, hancur sekali hati aku," ucap Gisella Anastasia.

Gisel Nyesal Bercerai dengan Gading

Diketahui memang sudah beberapa kali Gisel terlihat menyesal mengambil keputusan untuk cerai dengan Gading.

Bahkan keduanya digosipkan sempat mau rujuk.

Baca Juga: Gimana Tak Cerai dan Selingkuh, Gisel Ngaku Tak Pernah Lakukan Hal Ini dengan Gading Marten Selama 6 Tahun Nikah, 'Emang Kita Salahnya Satu'

Namun, kini pun Gisel mengaku memilih berpisah dengan Gading karena saat itu ia terlalu memikirkan sesuatu berlebihan alias overthinking.

Dia mengaku jika saat itu ia overthinking ketika memikirkan masa depannya bersama Gading.

Ketika mengahadapi suatu permasalahan, keduanya selalu menggunakan caranya sendiri-sendiri.

"Jadi ada permasalahan apapun yang diapakai otakku sendiri, otak mas Gading sendiri,

hatiku sendiri, hati mas Gading sendiri," kata Gisel saat berbicara dengan Daniel Mananta di kanal YouTube Daniel Mananta Network.

Selain itu, dia dan Gading terlalu sibuk dengan hobinya masing-masing hingga tak fokus dengan rumah tangga mereka sendiri.

"Mas Gading sibuk dengan hobi-hobinya, aku nggak lama abis itu punya Gempi sibuk dengan Gempi sibuk dengan pekerjaan, dengan pertemanan yang ada, ya udah kayak nggak fokus sama apa-apa," beber Gisel.

Pada suatu titik, Gisel meresakan kekhawatiran akan masa depannya jika terus seperti itu.

"Overthinking yang tadi aku bilang, enggak mau aku kalau harus hidup 15 tahun 20 tahun kayak orangtuaku gitu, aku enggak mau."

"Itukan overthinking gila, ngapain mikirin 15-20 tahun ke depan, yang ini aja belum dijalanin, ibaratnya gitu," ungkapnya.

Baca Juga: Di Depan Matanya Gisel Berhubungan Intim dengan Lelaki Lain, Gading Marten Ternyata Tak Kaget Lantaran Bukan Pertama Kali Dikhianati 'Dia Selingkuh Naik Mobil Gue'

Faktor lainnya menurut Gisel, dirinya dan Gading saat itu tak melibatkan Tuhan di tengah kehidupan mereka.

"Waktu itu aku overthinking, terus tidak berserah (kepada Tuhan),

waktu itu memang aku sama mas Gading nggak 'naruh' Tuhan dalam kehidupan kami," aku Gisel.

Gisel pun mengaku, seharusnya rumah tangganya dengan Gading bisa lebih baik dari yang kemarin.

"Apakah hubunganku yang lalu sebenarnya bisa lebih baik dari yang kemarin, sebenarnya bisa kalau aku nempatin Tuhan di tengah-tengahnya," kata dia.

Gisel pun mengakui bahwa keputusannya bercerai dengan Gading Marten adalah hal yang salah.

Gisel menyebut jika dulu ia terlalu egois dan mengambil keputusan tanpa melibatkan Tuhan.

"Berdasar pengalamanku kemarin, jelas-jelas kayak aku divorce kemarin segala macam itu keputusan salah ya," kata Gisel.

Gisel juga menyayangkan kala itu mengambil keputusan tanpa mengonfirmasi atau bertanya dulu.

"(Keputusan) yang aku ambil, yang enggak nanya dulu, mengonfirmasi konfirmasi sendiri dengan pengetahuan aku dan segala macam, ego segala macem. Jadi enggak mau gitu," tambahnya.

Baca Juga: 'Kalau Aku Sama Cewek Kaya Gitu Kamu Bisa Tenang Emang?', Tak Bisa Ditahan Lagi, Wijin Murka Lihat Gisel Lakukan Ini Bersama Gading Marten

Namun, kini Gisel mengatakan jika dirinya sudah berubah menjadi lebih baik.

Gisel yang sekarang merasa selalu ingin melibatkan Tuhan dalam segala hal, termasuk mengambil keputusan hidup.

Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Air Matanya Kembali Mengalir Deras, Gisella Anastasia Sesalkan Hal Pahit yang Menimpa Putri Kesayangannya, Ternyata Ucapan Gempi Ini yang Jadi Penyebab