Ngapain Buang Duit Ke Salon, Masalah Utama Di Wajah ini Bisa Minggat Cuma Modal Pepaya, Gak Nyangka!

By Amelia Pertamasari, Rabu, 20 Oktober 2021 | 07:25 WIB
Cara menghilangkan flek hitam dengan pepaya. (Kompas.com)

 

SajianSedap.com - Munculnya dark spots atau flek hitam di wajah menjadi masalah bagi sebagian orang.

Pasalnya flek hitam dapat mengganggu penampilan sehingga berpengaruh pada tingkat kepercayaan diri.

Flek hitam biasanya muncul pada kulit wajah yang terjadi karena peningkatan produksi melanin pada kulit, terutama setelah terpapar oleh sinar matahari.

Di pasaran sebenarnya tersedia beragam produk kecantikan berbentuk krim yang bisa menghilangkan flek hitam di wajah.

 

Baca Juga: Ngapain Maksa Perawatan ke Salon! Flek Hitam Dijamin Auto Minggat Cuma Modal Baking Soda, Buktikan Sekarang Juga

Namun ternyata, flek hitam juga bisa dihilangkan dengan bahan-bahan alami loh, yang tentunya tidak akan menguras dompet.

Salah satunya pepaya yang dipercaya efektif untuk mencerahkan kulit wajah akibat flek hitam hingga mampu mencegah penuaan dengan meregenerasi sel-sel kulit baru.

Bagaimana cara menggunakannya? Yuk simak berikut ini.

Cara Menghilangkan Flek Hitam

Dilansir dari The Health Site, beberapa bahan alami berikut ini efektif untuk menghilangkan flek hitam wajah.

1. Pepaya

Pepaya mengandung enzim yang disebut papain yang merupakan agen pengelupasan yang sangat baik karena membantu dalam regenerasi sel-sel kulit baru.

Cara menggunakannya yaitu peras pepaya matang dan oleskan campuran tersebut pada area berpigmen.

Baca Juga: Lebih Ampuh dari Skincare, Flek Hitam di Wajah Bisa Hilang Permanen Hanya Bermodalkan Kunyit, Begini Cara Pakainya

Biarkan selama 10 menit. Setelah jus mengering di kulit Anda, cuci dengan air biasa.

Oleskan jus pepaya pada wajah Anda selama sebulan untuk melihat perubahannya.

2. Lemon

Vitamin C dalam lemon bertindak sebagai antioksidan yang membantu mengurangi melanin di kulit.

Lemon juga mengandung asam sitrat yang juga berperan sebagai exfoliating agent, mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit tampak lebih cerah.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Berikut ini cara untuk dapat menggunakan lemon dalam rutinitas kecantikan Anda!

Campur satu sendok makan gula merah dan putih telur. Tambahkan satu sendok teh jus lemon ke dalamnya dan aduk rata.

Oleskan campuran ini pada wajah Anda dan gosok perlahan dengan jari-jari Anda dalam gerakan melingkar selama 10 menit.

Bilas wajah Anda dengan air biasa.

Baca Juga: Enggak Perlu Perawatan Mahal, Flek Hitam Bisa Hilang hanya dengan Sebutir Kentang, Cara Pakainya Gampang Banget!

3. Kentang

Kentang mengandung vitamin B kompleks, kalium, magnesium, seng, dan fosfor yang berkontribusi pada sifat pencerah kulitnya.

Niacinamide, komponen vitamin B kompleks dikenal karena sifat pembaruan selnya.

Cara menggunakannya pun cukup mudah.

Anda tinggal menggosokkan irisan kentang di wajah Anda dengan gerakan memutar selama 10 menit.

Jika Anda merasa irisan kentang sudah kering, gunakan irisan lain.

Anda bisa mendapatkan manfaat dari menggosokkan kentang  untuk menghilangkan bintik hitam dan pigmentasi.

Artikel ini telah tayang di The Health Site dengan judul, Use papaya, potatoes and lemons to get rid of dark spots and pigmentation!