Dijamin deh kalau pakai cara membersihkan kain lap ini bisa jadi bersih kinclong seperti baru.
Penasaran?
Bukan cuma pakai sabun, yuk simak cara membersihkan kain lap dengan bahan yang ada di dapur berikut ini:
Cara Membersihkan Kain Lap yang Ada di Dapur
1. Baking soda
Manfaat baking soda pastinya sudah tak diragukan lagi untuk membersihkan berbagai benda.
Nah, baking soda ini juga bisa untuk menghilangkan noda membandel di kain lap, loh.
Untuk noda membandel memang sebaiknya bahan kain tak langsung dicuci.
Dibilas dulu dengan air yang cukup banyak kemudian rendam dengan sabun dan baking soda.
Campur 1/2 cup baking soda dalam air rendaman, diamkan selama sekitar 15 hingga 20 menit tergantung dari banyaknya bahan yang dicuci.