SajianSedap.com - Baking soda pastinya sudah tak asing lagi bagi banyak orang, apalagi yang suka masak kue.
Ya, baking soda beguna sebagai pengembang saat membuat kue.
Namun, manfaat baking soda ternyata tak hanya untuk pengembang kue, loh!
Banyak manfaat baking soda mulai dari untuk kecantikan, membersihkan peralatan rumah bahkan untuk mengatasi masalah kulit!
Bukan cuma itu, ada juga manfaat baking soda untuk bayi, loh.
Ya, siapa sangka jika hanya dengan menuang kurang lebih 3 sendok baking soda pada bak mandi bayi rupanya miliki manfaat baik untuk mengatasi masalah kulit balita.
Benarkah?
Namun, sebelum tahu manfaatnya, kita juga harus memperhatikan satu fakta ini, nih.
Jangan gunakan baking soda sebagai campuran air saat mandi jika bayi masih berusia di bawah 6 bulan, ya!
Nah, untuk bayi yang di atas usia 6 bulan, berikut ini sederet manfaat tabur baking soda ke bak mandi bayi dikutip dari parentingfirstcry:
Manfaat Tabur Baking Soda ke Bak Mandi Bayi
1. Mengatasi ruam popok
Ruam popok adalah kondisi yang kerap dialami oleh bayi dan cukup menjengkelkan.
Menggunakan baking soda untuk mandi bayi sangat ampuh untuk atasi rasa gatal akibat ruam.
Anda bisa mengulangi menaruh baking soda pada bak mandi sampai 3 kali dalam sehari.
Pastikan untuk mencampurkan baking soda dengan air hangat untuk meringankan efek ruam popok.
2. Mengobati kulit gatal
Baking soda yang mampu hilangkan minyak, kotoran, dan keringat mampu atasi masalah kulit kering dan gatal pada bayi.
Campurkan baking soda dengan campuran minyak esensial pada bak mandi bayi untuk atasi kulit gatal pada bayi.
3. Membantu sembuh dari eksim
Mandi dengan soda kue dapat mengurangi gejala eksim.
Sehingga membuat kulit bayi lebih lembut dan bersih juga menghilangkan iritasi akibat eksim.
4. Mengatasi sembelit
Sembelit memang kerap terjadi dan umum dihadapi oleh bayi yang mengalami masalah buang air besar.
Tambahkan soda kue pada bak mandi dapat membantu meringankan gejala rasa sakit dan membuatnya rileks sehingga membantu mempermudah buang air besar.
5. Menyeimbangkan level pH
Saat bayi lama duduk dengan popok basah semalaman akan timbulkan bau dan buat bayi tak nyaman.
Hanya dengan tambahkan sedikit baking soda pada bak mandi akan membantu hilangkan bau tak sedap.
Hal ini karena baking soda miliki sifat basa yang dapat menetralisir bau tak sedap akibat popok.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
6. Bantu tidur lebih baik
Mandikan bayi dengan air hangat dan baking soda sebelum mereka terlelap dapat membuat bayi tidur lebih nyaman dan bersih.
7. Hindari bakteri
Soda kue diketahui miliki sifat antibakteri dan anti jamur yang bersifat basa.
Anda bisa gunakan baking soda yang dicampur dengan air hangat di dalam bak mandi untuk membersihkan dan melembutkan kulit bayi.
Cara ini juga bisa digunakan untuk bayi yang miliki reaksi alergi tehadap sabun tertentu sehingga mengharuskan mereka untuk hindari sabun.
Meski miliki banyak manfaat baik untuk bayi, namun gunakan baking soda secara berlebihan sangat tidak dianjurkan.
Pastikan untuk lakukan konsultasi terlebih dahulu pada dokter sebelum memulai mandikan bayi dengan soda kue.
Jangan gunakan baking soda sebagai campuran air saat mandi jika bayi masih berusia di bawah 6 bulan.
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Tuang 3 Sendok Makan Baking Soda ke Bak Mandi Bayi, Sederet Masalah pada Kulit Dapat Diatasi dengan Mudah