SajianSedap.com - Jika mendengar melinjo, pastinya Anda akan mengingat buahnya yang berwana hijau atau merah bukan.
Melinjo sendiri kerap diolah menjadi campurnya dalam sayur asam, sayur lodeh ataupun digoreng.
Namun tak hanya buahnya, daun melinjo ternyata juga bisa dimanfaatkan lho.
Meski sudah sering digunakan untuk memasak, namun daun melinjo ternyata bisa menjadi obat herbal yang mujarab jika dijadikan air rebusan.
Bahkan daun melinjo ini juga bermanfaat untuk mencegah kanker.
Lalu apa saja sebenarnya manfaat air rebusan daun melinjo untuk kesehatan? simak informasi lengkapnya.