Menu Diet Ala Nana Mirdad yang Mudah Dilakukan dan Bikin Berat Badan Dapatkan Bentuk Ideal Dalam Waktu Singkat, Rugi Kalau Tidak Dicontek!

By Marcel Mariana, Senin, 8 November 2021 | 13:10 WIB
Menu diet ala Nana Mirdad (Tribunstyle)

Sajiansedap.com - Bagi anda yang sedang menjalankan diet tentu masih asing dengan menu diet ala Nana Mirdad.

Menu diet ala Nana Mirdad ini memang terbukti bantu sang artis dapatkan bentuk ideal loh.

Menu diet ala Nana Mirdad ini juga sangat mudah jika anda mau menconteknya.

Dijamin menu diet ala Nana Mirdad ini anti gagal dan anti ribet deh!

Nana Mirdad telah dikenal sebagai salah satu selebriti yang mempunyai tubuh langsing berkat pola hidup sehat yang diterapkannya.

Dalam kesehariannya, wanita berusia 35 tahun ini seringkali membagikan aktivitas olahraga dan menu makannya di Instagram.

Namun baru-baru ini, Nana mengaku mendapatkan banyak pertanyaan dari netizen terkait dengan salah satu tips diet ekstrem yang sedang viral.

Baca Juga: Menu Diet Ala The Kardashians yang Sangat Sederhana Terbukti Turunkan Berat Badan Hingga 21 Kg Usai Melahirkan, Nyesel Kalau Tidak Dicoba

Menganggap bahwa ini adalah kesempatan yang baik untuk mengingatkan para followersnya, maka istri dari Andrew White ini membagikan pandangan sekaligus tips dietnya.

Berikut ini Menu Diet Ala Nana Mirdad untuk anda.

Menu diet ala Nana Mirdad

Jangan memaksakan diri

Banyak orang yang tertarik melakukan diet ekstrem karena dianggap bisa dengan cepat menurunkan berat badan dalam waktu yang singkat.

Manfaat ini memang menggiurkan, tapi ketahuilah bahwa diet ekstrem juga memunculkan efek buruk untuk tubuh dalam jangka panjang yang menyiksa diri.

“Cari cara lain yang lebih sehat dan bisa lebih menguntungkan dengan hasil yang permanen. Percaya pasti kalian lebih happy,” tulis Nana yang dikutip Grid.ID dari Instagram Story @nanamirdad_ pada Sabtu (6/3/2021).

Baca Juga: Menu Diet Lemon, Dikenal Punya Vitamin C yang Tinggi, Ternyata Lemon Juga Bisa Turunkan Berat Badan dalam Waktu 1 Minggu!

Makanan bukan musuh

Orang yang mengalami berat badan berlebih cenderung menganggap makanan sebagai musuh mereka dan bahkan menyalahkan makanan yang membuat berat badannya melonjak.

Tidak jarang pemikiran ini membuat mereka menghindari makanan sehingga memakan dengan porsi sekecil-kecilnya.

Menurut Nana, hal ini tidak tepat karena musuh yang sebenarnya adalah diri sendiri.

“Musuh kita adalah diri kita sendiri di saat kita nggak bisa kontrol apa yang masuk ke badan kita dan seberapa besar porsinya,” lanjut Nana.

Nah, alih-alih menghindari makanan, lebih baik pastikan bahwa makanan yang kita makan ada manfaatnya dan lebih banyak makanan sehat yang kita makan dibandingkan dengan makanan yang tidak sehat.

Sayur bisa membantu menurunkan berat badan

Beberapa waktu lalu, pernyataan dalam buku Tya Ariestya yang menyebutkan bahwa sayur dapat menghambat proses penurunan berat badan memang sempat menjadi buah bibir netizen.

Menanggapi ini, Nana menyebutkan bahwa penggunaan minyak dalam proses pengolahan sayur yang justru dapat menghambat berat badan.

Baca Juga: Menu Diet Melaney Ricardo, Tetap Bisa Makan Gorengan Tapi Berat Badan Turun Drastis dengan Trik Ini

Selain dapat membuat gemuk, penggunaan minyak berlebih juga diyakini dapat mengganggu kesehatan jantung.

“Pilih cara less oil (kurangi minyak) dan bukan no oil at all (tanpa minyak sama sekali). Ganti sumber minyaknya dengan yang lebih baik seperti olive oil (minyak zaitun)” imbuh Nana.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

Batasi konsumsi garam

Menurut Nana, pengonsumsian garam yang berlebih dapat memicu hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Nah, kondisi tekanan darah yang tinggi ini sangat berbahaya karena terkait dengan penyakit jantung atau serangan jantung yang berakibat fatal.

Perbaiki pola pikir

Nana menekankan pentingnya memperbaiki pola pikir instan di mana kita ingin mendapatkan apapun dengan cepat.

Baca Juga: Menu Diet Ala Nafa Urbach yang Anti Gagal, Jaminan Berat Badan Turun Secara Alami, Cobain Sekarang

Kebanyakan diet ekstrem menawarkan cara-cara yang berbahaya untuk mendapatkan hasil yang instan atau cepat, padahal pola pikir seperti ini adalah salah.

“Perbaiki pola pikir kalian bahwa kurus itu nggak perlu instan, melainkan perlu kesabaran. Nggak sabar hasilnya pasti nggak bertahan lama dan akhirnya merusak,” tulis Nana.

Menu Diet Melaney Ricardo

Selama ini, presenter ini ternyata merasa tubuhnya belum ideal sehingga mencoba segala macam jenis diet.

Namun, Ia akhirnya berhasil menurunkan berat badan sampai 15 kg dengan tetap makan nasi dan gorengan, lo.

Ajaib banget, kan?

Masalah itu pernah terjadi pada Melaney Ricardo. Pembawa acara berusia 39 tahun ini sempat mencoba berbagai jenis diet dari diet garam, hitung kalori, keto, apapun jenis diet pernah dicoba.

Namun sama seperti yang dialami orang pada umumnya yang memiliki tubuh besar dan mudah gemuk, Melaney merasa tak cocok dengan berbagai diet tersebut.

Sampai akhirnya, dia menemukan cara diet yang disebutnya sebagai intermitten fasting yang dikombinasikan dengan olahraga rutin.

Baca Juga: Menu Diet Kopi, Bukan Cuma Bisa Bikin Melek, Minum Kopi Juga Bisa Turunkan Berat Badan Kalau Diikuti dengan Cara Ini

Melaney dalam vlog berjudul "Ini Rahasia Dietku! Aku Turun 15 kilo" mengungkap cara diet yang bisa dicoba tanpa perlu menderita.

Hal pertama yang dilakukan adalah untuk Melaney akan mengonsumsi dua roti gandum untuk sarapan pagi.

Bisa ditambah selai rendah gula, meises cokelat, almond spread sesuai selera, serta teh tawar.

Dalam satu hari ada porsi makan besar satu kali yaitu saat makan siang.

Sebagai pengganti nasi, Melaney memilih shiratakirice.

Sebelumnya dia sempat mencoba nasi merah, tapi menurutnya rasa shirataki rice yang paling enak.

"Gue makan besar sehari sekali, tenang, lo bilang enggak bisa, aduh gue laper. Bisa, bisa, itu hanya pikiran kamu, you have to set your mind," kata Melaney dikutip Kompas.com, Rabu (8/4/2020).

Baca Juga: Menu Diet Lidah Buaya Bisa Bantu Turunkan Berat Badan ke Bentuk Ideal, Begini Cara Buatnya

Diakui Melaney, memang nasi putih hangat adalah yang terbaik, dan dia tetap akan makan nasi putih ketika menemukan makanan kesukaan seperti jengkol, cumi asin dan ikan asin peda.

Lengkapi makan siang dengan sayur, lauk pauk, bahkan gorengan. Tapi pesan Melaney adalah untuk membuat sendiri semuanya di rumah sehingga lebih tahu bahan yang digunakan, termasuk minyaknya.

Kemudian, sebelum jam 18.00, Melaney akan makan 2 potong roti sebagai bekal berpuasa semalaman.

Melaney mulai menghentikan makan di jam 18.00 dan hanya minum air.

Keesokan harinya, dia mulai makan lagi sekitar pukul 09.30 atau 10.00.

Baca Juga: Menu Diet Jus Seledri, Ampuh Turunkan Berat Badan ke Bentuk Ideal Dalam Waktu Seminggu, Nyesel Gak Coba Dari Dulu!

Dan jangan lupa untuk melakukan olahraga rutin, tidak perlu lama cukup 20 hingga 30 menit.

Meskipun membagikan tips dietnya, Melaney mengingatkan bahwa setiap orang memiliki bentuk tubuh, karakter berbeda-beda, sehingga penting untuk mendengar tubuh atas diet yang dipilih.

"Hasilnya tiap orang berbeda-beda, yang paling penting lo sehat, lo happy, jangan sampai lo kurus tapi depresi, gelisah, stres," pesan Melaney.

Baca Juga: Resep Nasi Jenggo, Hidangan Khas Bali Dengan Isian Lauk yang Lengkap

Artikel telah ditayangkan di grid.id dengan judul, Sanggah Diet Ekstrem yang Kontroversial dan Viral, Nana Mirdad Bagikan Tips Diet Sehat dan Seimbang yang Dijalaninya: Kurus Itu Nggak Perlu Instan