SajianSedap.com - Setiap harinya nasi menjadi bahan pokok yang wajib dimasak di rumah.
Apalagi banyak orang yang tak lengkap kalau makan tidak pakai nasi.
Maka dari itu, pagi-pagi pun nasi menjadi hal utama yang dimasak ibu di rumah.
Namun, semakin ke sini banyak orang yang meninggalkan makan nasi karena alasan kesehatan.
Tak hanya itu, bagi mereka yang fokus menjalankan gaya hidup sehat, banyak yang sudah mulai melakukan diet nasi.
Baca Juga: Resep Sup Jamur Kembang Kol, Sajian Kilat Dengan Kuah Nikmat Untuk Makan Malam
Dipercaya dengan diet nasi, seseorang bisa menuruntukan berat badan dengan mudah, juga mengontrol kolesterol dan asupan kalorinya.
Tapi bagi orang Indonesia yang budaya makannya adalah nasi, diakui atau tidak, jika belum makan nasi, artinya belum makan.
Tapi sekarang gak perlu khasatir lagi, mending kita cobba cara membuat nasi kembang kol, yuk!
Ternyata kita bisa menemukan solusi tak bisa jauh dari nasi dengan mencoba makan nasi kembang kol.
Ya, nasi kembang kol adalah cara mudah diet nasi, tanpa adanya rasa berat meninggalkan nasi sebagai makanan pokok orang Indonesia.
Lalu, apa sih manfaat dari nasi kembang kol ini?
Manfaat Nasi Kembang Kol
Dikutip dari GridHealth.id, nasi kembang kol ini kaya serat namun rendah kalori, rendah kolesterol dan sodium.
Nasi kembang kol pun mengandung vitamin A, B1, B2, B3, dan B6, C, K, folat, magnesium, kalium, fosfor, kalsium, dan mangan.
Baca Juga: Resep Sayur Kembang Kol Asam Pedas, Menu Serba Sayur yang Enak Dan Menyehatkan
Karenanya nasi kembang kol cocok untuk mereka yang sedang berusaha menurunkan berat badan dengan cara yang sehat.
Nasi kembang kol ini adalah mengolah sayuran kembang kol seperti nasi, dan dihidangkan seperti nasi.
Sehingga kita orang Indonesia seolah-olah sedang mengonsumsi nasi.
Rasanya pun mirip-mirip nasi, tawar.
Tapi memang bagi mereka yang selalu mengonsumsi nasi dari beras berkualitas tinggi, misal beras cianjur, beras pulen, nasi kembang kol ini tidaklah menggugah selera.
Tapi nasi kembang kol jika pengolahannya tepat dan kreatif, bisa kok diterima dengan baik!
Bahkan rasanya tak kalah dengan nasi dari beras berkualitas unggul.
Jika kembang kol yang akan diubah menjadi nasi kembang kol diolah di food processor, kembang kol bisa menyerupai nasi putih yang legit.
Apalagi dalam pengolahannya diberikan bumbu atau rempah-rempah agar rasanya lebih lezat.
Dilengkapi dengan sayuran dan lauk-pauk seperti biasa saat mengonsumsi nasi putih saat dihidangkan, tentu bisa semakin menggugah selera.
Baca Juga: Resep Sop Ayam Kembang Kol Enak, Hidangan Mewah Namun Mudah Dibuat
Cara Membuat Nasi Kembang Kol
Nah, berikut adalah cara membuat nasi kembang kol supaya bisa diterima oleh lidah kita dan anggota keluarga.
1. Panaskan oven pada suhu 200 derajat Celcius, lalu potong kembang kol menjadi dua bagian.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Buang bagian tengahnya, lalu pecahkan bunganya menjadi bagian-bagian kecil dengan ukuran sama.
3. Gunakan food processor untuk memecahkan bunganya menjadi butiran seukuran nasi.
4. Panaskah satu sendok makan minyak kelapa di atas penggorengan dengan api sedang.
Baca Juga: Bulus Raksasa di Klaten Bikin Heboh, Ini Aneka Manfaat yang Diyakini Masyarakat, Bisa Membesarkan Organ Vital?
Tambahkan 1/2 siung bawang merah dan dua siung bawang putih yang sudah dirajang. Tumis sampai empuk.
5. Masukkan butiran kembang kol, dan bumbui dengan garam. Masak selama sekitar 15 menit. Pastikan seluruh butiran matang merata.
6. Setelah nasi kembang kol matang, bisa ditambahkan bumbu atau bahan-bahan lain sesuai selera.
Bagaimana, mudah bukan?
Untuk Anda yang sedang diet, jangan lupa praktikkan di rumah, ya!
Baca Juga: Resep Sayur Kembang Kol Jamur Enak, Menu Pelengkap Sehat Ini Dibuat Dengan Bahan yang Sederhana
Artikel ini telah tayang di health.grid.id dengan judul Nasi Kembang Kol, Menu Diet Kaya Serat dan Rendah Kalori juga Kolesterol