Intinya, sebut dia kalau mengonsumsi sarapan usahakan yang tidak bikin kembali cepat lapar. Jadi karbohidrat dan protein jadi prioritas," katanya.
Ia menegaskan jangan pernah melewatkan makan pagi.
Jika tidak sarapan, malamnya akan mengonsumsi makanan jumlah luar biasa sehingga berpotensi obesitas.
Lalu sarapan apa yang baik di pagi hari?
Baca Juga: Resep Tamagoyaki, Menu Sarapan Ala Jepang yang Praktis Banget
Buah-Buah Membuat Sarapan Menjadi Sehat
Beberapa makanan bisa menjadi menu sarapan, seperti sereal, oatmeal, roti, telur, sampai buah-buahan.
Ya, buah-buahan merupakan satu menu yang membuat sarapan menjadi sehat.
Di dalam buah-buahan terkandung berbagai vitamin dan mineral penting yang dibutuhkan tubuh.
Misalnya, kandungan vitamin C yang tinggi dalam buah dapat membantu mencegah penyakit tertentu.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.