Coba Cek Kuku Sekarang Juga, Waspada Jika Temukan Tanda-tanda Ini! Bisa Jadi Penyakit Berbahaya ini Sudah Bersarang di Tubuh

By Amelia Pertamasari, Jumat, 19 November 2021 | 17:40 WIB
Tanda di kuku bisa jadi gejala penyakit. (Kompas.com)

6. Garis gelap di bawah kuku (dark lines beneath the nail)

Garis-garis gelap yang muncul pada kuku bisa disebabkan oleh cidera yang membuat darah membeku di bawah kuku.

Namun jika garis gelap pada kuku itu bukan disebabkan oleh cidera, maka harus segera dikonsultasikan dengan dokter.

Karena kuku yang berwarna gelap dan kehitaman, bisa disebabkan oleh melanoma atau jenis kanker kulit yang paling berbahaya.

Baca Juga: Sering Muncul Tiba-tiba, Tanda Putih di Kuku Jangan Pernah Diabaikan! Bisa jadi Pertanda Penyakit Serius ini Bersarang di Tubuh

7. Kuku berwarna kebiruan (bluish nails)

Jika kuku memiliki warna agak kebiruan, ini bisa menjadi tanda bahwa tubuh tidak mendapatkan cukup oksigen.

Ini juga bisa merupakan efek samping dari obat yang dikonsumsi dan juga merupakan tanda tubuh memiliki berbagai masalah, seperti: penyakit pada paru-paru atau emfisema, penyakit jantung, dan penyakit wilson atau kondisi genetik yang menyebabkan tingginya kadar tembaga dalam tubuh.

Mulai sekarang, coba perhatikan kuku. Jika kuku memiliki berbagai tanda-tanda seperti di atas, segera konsultasikan pada dokter untuk mencari tahu penyebab dan cara pencegahannya.