Memang Anda lebih suka membeli tempat makan plastik karena warna dan bentuknya lebih beragam.
Tak hanya itu, tempat makan plastik juga lebih murah dan dapat dicari dengan mudah di toko perabotan rumah.
Bahkan kadang kali juga ada yang suka membeli kotak makan tipis untuk dipakai bekal kantor dan sekolah.
Namun, Benvi pun menyebut jika baiknya membeli dan memakai kotak makan yang BPA free untuk bekal kantor dan sekolah.
"Kadang kita pakai tempat makan yang tipis banget kayak plastik-plastik take away yang di pasaran-pasaran gitu, tapi baiknya kita pakai yang jelas BPA free" tutur Benvi.