Tanpa Setrika, Trik Jitu Ini Bisa Menggosok Baju dengan Cepat, Modalnya Cuma Handuk Basah, Hasilnya Lembut Banget!

By Idam Rosyda, Rabu, 24 November 2021 | 14:25 WIB
menghaluskan pakaian tanpa setrika (Freepik)

SajianSedap.com - Setrika memang alat yang ampuh untuk bisa menghaluskan pakaian.

Dengan sekali gosok, baju di rumah langsung halus seketika.

Tapi bagaimana jika sedang mati listrik atau sedang bepergian jauh dan tidak ada setrika?

Baca Juga: Satu Indonesia Salah Besar! Bukan Disetrika Saat Kering, Harusnya Ibu-ibu Setrika Baju Saat Kondisi Ini, Efeknya Bikin Biaya Listrik Nggak Naik Setahun

Baca Juga: Pusing Cicak di Rumah Tak Kunjung Pergi, Tahunya Cuma Modal Pemutih Pakaian Bisa Auto Minggat Seketika! Rugi Kalau Gak Coba

Anda tidak mungkin kan membawa setrika kemanapun Anda pergi.

Nah, tenang ada triknya kok agar baju Anda bisa halus dan licin dengan cepat tanpa setrika.

Salah satu caranya ternyata menggunakan handuk basah.

Lalu bagaimana caranya? simak ulasannya agar Anda bisa mencobanya di rumah!

Menghaluskan Pakaian Tanpa Setrika

Jika Anda sedang bepergian atau sedang mengalami kesulitan menghaluskan baju tanpa setrika, jangan panik dulu.

Ada beberapa trik yang bisa Anda lakukan untuk membuat baju halus dengan cepat, salah satunya dengan handuk basah.

Saat bepergian atau kondisi mati listrik, Anda bisa memanfaatkan handuk basah untuk menghaluskan pakaian.

Baca Juga: Nyesel Telat Tahu! Usir Cicak yang Berkeliaran di Rumah Cuma Modal Pemutih Pakaian, Jangan Kaget Lihat Sendiri Hasilnya

Baca Juga: Tolong Peringatkan Ibu-ibu, Meski Kepepet, Jangan Jemur Pakaian Basah di Dalam Rumah! Efeknya Fatal Banget Kalau Masih Nekat

Triknya gampang sekali.

Pertama, basahi handuk Anda.

menghaluskan pakaian tanpa setrika

Tak perlu terlalu basah, cukup hingga terasa lembab saja.

Kemudian letakkan pakaian di permukaan yang rata dan keras, bentangkan dengan rapi.

Lalu tutupi dengan handuk yang sudah sedikit basah dan lembab tadi.

Dengan menggunakan telapak tangan, tekan-tekan handuk ke seluruh area pakaian.

Terutama di area yang paling kusut.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

 

Kemudian gantung pakaian, biarkan hingga kering.

Ingat, gunakan handuk yang bersih agar pakain Anda tidak kotor.

Jika tidak ada handuk, beberapa trik lain juga bisa Anda lakukan.

1. Semprot dan gantung

Seperti dalam laman Herworld, pakaian bersih yang jadi kusut bisa dirapikan dengan dua langkah singkat ini.

Yaitu semprot bagian yang nampak kusut dengan air. Kemudian gantung pakaian, angin-anginkan hingga kering.

Baca Juga: Dapat Bocoran dari Penjual Pakaian Dalam, Jangan Jemur Bra dengan Cara Ini Kalau Gak Mau Talinya Cepat Melar, Stop Mulai Sekarang!

Ketika pakaian kering, bagian yang kusut dan berlipat akan kembali rapi.

Tapi metode ini hanya akan efektif pada jenis kain yang tipis seperti sutra.

2. Letakkan di bawah kasur

Ambil pakaian kusut yang ada kemudian gulung dengan rapi layaknya burito.

Lalu letakkan pakaian di bawah kasur Anda.

Diamkan selama beberapa jam, biarkan suhu panas dari kasur merapikan kerutan dan lipatan dari pakaian Anda.

3. Gunakan hair dryer

Hampir setiap kamar hotel memiliki hair dryer yang biasanya diletakkan di kamar mandi.

Nah, dengan cara yang cepat, Anda bisa mengurai kusut pakaian menggunakan alat pengering rambut ini.

Caranya, semprot bagian kusut pakaian dengan sedikit air.

Cukup dilembabkan, jangan sampai basah dan mengandung terlalu banyak air.

Kemudian keringkan pakaian menggunakan hair dryer dengan jarak kurang lebih 2 cm dari permukaan pakaian.

Hal ini untuk mencegah pakaian menjadi terlalu panas dan malah rusak.

Baca Juga: Baru Datang dari Kampung Tetangga Sudah Dibuat Gigit Jari, Baju Wanita ini Tidak Pernah Kusut Padahal Tidak Punya Setrika, Kok Bisa?

4. Gunakan catokan rambut

Kalau dulu orang meluruskan rambut dengan setrika, kini dibalik, kita meluruskan pakaian dengan catokan rambut.

Hal ini bisa dilakukan asal area yang kusut tak banyak, dan berada di pinggir pakaian sehingga bisa terjangkau oleh panjang gagang catokan rambut.

Caranya, gantung pakaian kemudian panaskan catokan.

Lantas masukkan pakaian di sela catokan, dan gulirkan catokan ke atas dan ke bawah hingga pakaian rapi kembali.

5. Gantung di kamar mandi

Gantung pakaian di kamar mandi, kemudian tutup pintu rapat-rapat.

Nyalakan shower, dan mandilah dengan air hangat. Uap panas dari shower akan menempel pada pakaian dan mengurai benang yang kusut.

Untuk hasil maksimal, lakukan metode ini selama 10 menitan.

Dan jangan letakkan pakaian terlalu dekat dengan area mandi untuk menghindari pakaian terkena cipratan air dan malah menjadi basah.

Sedikit tambahan, Anda juga menggunakan gelas berisi air panas untuk menghaluskan pakaian yang kusut.

Jadi jangan panik kalau tidak ada setrika lagi ya!

Semoga infomasi ini bermanfaat!

Baca Juga: Rugi Kalau Tidak Dicoba! Cuma Merendam Pakaian Kotor dengan Coca-Cola, Wanita Ini Kaget Setelah Membuka Mesin Cuci, Bikin TercengangArtikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Baju Rapi Tanpa Setrika, Begini Caranya