Ingatkan Pembantu! Jangan Pernah Lagi Pakai Spons Cuci Piring dengan Ciri Ini, Bukannya Sehat Malah Datangkan Petaka Buat Seisi Rumah

By Marcel Mariana, Jumat, 26 November 2021 | 11:10 WIB
Bahaya spons cuci piring yang tak kita tahu (Kompas.com)

Setidaknya 75 persen dari spons cuci piring terkontaminasi bakteri koliform.

Setelah itu tempat paling banyak bakteri berikutnya di rumah adalah wastafel dapur, countertops, papan untuk memotong, pemegang sikat gigi, dan gagang pintu kamar mandi.

Walaupun ada kepercayaan spons dapat bersih kembali jika dicuci atau direbus, faktanya berkata lain.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan Nature, jika spons dibersihkan dengan cara direbus justru akan meningkatkan jumlah patogen yang lebih tinggi.

Itu berarti akan ada lebih banyak bakteri berbahaya dan resisten.

Baca Juga: Stop Pakai Spons Kawat! 3 Bahan Dapur Ini Mujarab Rontokan Noda Kerak Tanpa Bikin Wajan Tergores dan Menipis

Begitu juga jika kita mencucinya.

Hal ini hanya sia-sia. Dilansir dari Bussines Insider, Rabu (21/2/2018), spons cuci piring memiliki rata-rata 5×10^10 atau 5 kali (10 pangkat 10) bakteri dalam satu sentimeter kubik.

Peneliti menyarankan untuk mengganti spons setidaknya dua minggu sekali atau sebaiknya seminggu sekali.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :