SajianSedap.com - Lantai adalah bagian rumah yang harus senantiasa dibersihkan setiap waktu.
Pasalnya lantai selalu dipijak sehingga bisa menjadi perantara penularan penyakit.
Apalagi jika anggota keluarga sering tiduran atau duduk di lantai, tentu semakin rawan jika lantai dalam keadaan kotor.
Di pasaran, tersedia beragam pembersih lantai yang menawarkan beragam manfaat dari membunuh bakteri hingga memberikan wangi harum.
Namun jika pembersih lantai Anda tiba-tiba habis, Anda bisa mencoba alternatif lain dengan sabun cuci piring.
Meski tidak umum, sabun cuci piring juga mampu membersihkan noda kotor di lantai.
Mengepel Lantai dengan Sabun Cuci Piring
Rupanya sabun cuci piring bukan hanya bisa digunakan untuk membersihkan peralatan masak dan makan saja loh.
Sebab ada manfaat lain dari sabun cuci piring yang sayang jika kamu lewatkan.
Siapa sangka, manfaat sabun cuci piring lainnya yakni bisa membersihkan lantai.
Ya, kita bisa menjadikan sabun cuci piring sebagai sabun pembersih lantai.
Yang kita butuhkan hanyalah 1 sendok makan sabun cuci piring yang dicampur dengan seember penuh air.
Sabun cuci piring ini bisa membuat lanta kesat karena kemampuannya mengangkat lemak yang sangat ampuh, loh.
Jadinya, mengepel dengan sabun cuci piring di area dapur jauh terasa jauh lebih mudah.
Sabun cuci piring sangat efektif pada lantai yang tahan banting, seperti linoleum dan vinil, dan juga bekerja dengan baik pada ubin keramik.
Tapi jangan gunakan sabun cuci piring dan air di lantai kayu, karena bisa ternoda atau bengkok karena lembab.
Jika memiliki lantai laminasi plastik, ikuti rekomendasi pabrik untuk membersihkannya.
Kebanyakan laminasi membawa peringatan tentang efek kelembaban yang berlebihan.
Manfaat Cuka dan Baking Soda untuk Lantai
Anda biasanya mengepel lantai menggunakan sabun pel saja.
Namun sayangnya cara ini terkadang tidak efektif.
Sabun pel saja tidak cukup untuk membersihkan lantai.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Dilansir dari SFGate, Anda perlu menambahkan cuka dan baking soda ke sabun pel Anda.
Bahan serbaguna ini melakukan segalanya mulai dari cermin yang bersinar hingga membuat acar terasa asam.
Cuka berguna untuk membersihkan sebagian besar jenis lantai.
Bahan ini dinilai cukup lembut untuk tidak merusak hasil akhir pabrik, namun cukup kuat untuk menghilangkan kotoran dan debu dari kayu keras, vinil, laminasi, dan ubin porselen.
Saat Anda menambahkan sedikit sabun dan soda kue ke dalam campuran, pembersih lantai buatan Anda menjadi lebih efektif.
Mengepel menjadi kegiatan yang tidak melelahkan lagi.
Artikel ini telah tayang di GridHype.id dengan judul Ya Ampun Ternyata Segampang Ini, Mulai Besok Coba Mengepel Lantai dengan Sabun Cuci Piring, Dijamin Hasilnya Bikin Seisi Rumah Takjub