Resep Crepes Burger Keju, Camilan Seru Dengan Isian yang Sangat Nikmat

By Robert Christianto, Senin, 14 Februari 2022 | 12:00 WIB
Resep Crepes Burger Keju, Camilan Seru yang Tak Cukup Disantap Satu Buah Saja (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Crepes Burger Keju ini merupakan camilan seru yang wajib kita hadirkan ketika ngumpul bersama keluarga.

Apalagi, Resep Crepes Burger Keju enak ini dibuat denan isian super nikmat, yang membuat kita tak cukup satu buah saja untuk menyantapnya.

Bagaimana? Ingin menghadirkan Resep Crepes Burger Keju yang sedap ini sebagai camilan seru siang hari nanti?

Baca Juga: Resep Stroberi and Mango Yoghurt Trifle, Kudapan Sehat Praktis Dengan Rasa yang Manis, Asam Dan Gurih!

Waktu: 45 Menit

Sajian: 20 porsi

Bahan Kulit:150 gram tepung terigu protein sedang1/4 sendok teh garam3 butir telur300 ml susu cair1 sendok makan margarin, lelehkan

Bahan Tumisan Isi:2 siung bawang putih, cincang1 buah cabai hijau, buang biji, potong korek api5 buah daging burger, potong kotak1 sendok makan kecap manis1 sendok teh saus tiram1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1 sendok makan minyak, untuk menumis

Bahan Pelengkap:1 buah tomat, iris bulat1 buah mentimun, iris bulat5 lembar selada, sobek-sobek100 gram saus sambal100 gram keju parut

Cara Membuat Crepes Burger Keju:

1. Tumisan isi, panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih sampai harum.

2. Masukkan cabai hijau. Aduk sampai layu. Tambahkan daging burger. Aduk sebentar.