2. Ubah posisi tidur
Jika selama ini Anda gemar tidur menyamping atau tengkurap, cobalah untuk mengubah posisi tidur tersebut.
Moms bisa membiasakan diri tidur telentang dengan menyisipkan guling atau bantal tebal di kedua sisi tubuh, juga di bawah lutut agar tidak berguling pindah posisi di tengah malam.
Cari juga bantal tidur yang tidak terlalu keras atau terlalu tinggi.
Leher tidak harus mendongak atau terkulai menunduk selama tidur, cukup disangga sehingga kepala tetap sejajar dengan punggung atas dan tulang belakang.
Posisi tubuh ini bisa menampung air liur di tenggorokan dan gaya gravitasi akan membantu mencegah air liur keluar merembes dari mulut.
3. Menghirup obat herbal
Hidung yang tersumbat dan sinus juga bisa menjadi pemicu kesulitan bernapas saat tidur.
Oleskan atau hirup obat herbal untuk memperlancar jalan napas melalui hidung, cara ini perlahan akan menghilangkan kebiasaan ngiler.
Artikel berlanjut setelah video berikut.