Menu Diet Madu, Selain Bisa Jaga Imunitas Tubuh, Rajin Konsumsi Madu Juga Bisa Bikin Berat Badan Turun Sampai 5 kg dalam Waktu Singkat

By Gusthia Sasky T, Senin, 6 Desember 2021 | 13:10 WIB
menu diet madu ()

SajianSedap.com - Menu diet madu ini sangat cocok untuk Anda yang ingin cepat turunkan berat badan.

Karena menu diet madu bisa bikin berat badan turun dalam waktu singkat.

Gak tanggung-tanggung, kalau Anda ikuti menu diet madu berat badan bakal turun sampai 5 kg loh.

Selain bisa bikin berat badan turun, menu diet madu ini juga bagus untuk menjaga imunitas tubuh kita loh.

Baca Juga: Resep Jus Jeruk Lemon Madu, Minuman Dingin Dengan Rasa Manis Dan Begitu Menyegarkan

Karena madu memang dikenal bagus untuk menjaga tubuh agar tetap fit.

Penasaran seperti apa menu diet madu? Yuk simak artikel berikut ini.

Menu Diet Madu

Konon kalau kita rutin menjalankan diet madu selama seminggu, kita bisa memangkas berat badan hingga 5 kg!

Adapun cara memanfaatkan madu untuk menurunkan berat badan secara lebih efektif yaitu dengan meramunya menjadi minuman kaya manfaat.

Ramuan madu yang satu ini dinilai jitu untuk menurunkan berat badan karena akan meningkatkan metabolisme dalam tubuh.

menu diet madu

Baca Juga: Pengidap Kolestrol Pasti Bahagia! Cuma Modal Minum Madu Hangat di Pagi Hari, Jangan Kaget Kalau Lupa Kapan Terakhir Ke Dokter

Minuman yang mengandung 2 bahan alami yang super sehat ini akan membantu kita menurunkan berat badan lebih cepat.

Resep dengan 2 bahan alami ini akan membantu banget dalam proses pembakaran lemak yang membandel di area perut.

Enggak perlu khawatir, ramuan minuman madu ini mudah banget untuk dibuat, kok.

Yuk simak cara membuat ramuan minuman madu di bawah ini!

Bahan:

- 2 sendok teh madu

- 1 sendok teh kayu manis

- 250 ml air

Petunjuk pengolahan:

Kita hanya perlu menambahkan 1 sendok teh kayu manis dalam 250 ml air dan biarkan mendidih selama 5 menit.

Setelah itu, kita perlu menunggu selama 10 menit sampai campuran cukup dingin, lalu tambahkan 2 sendok teh madu.

Baca Juga: Coba 30 Menit Panggang Nanas Campur Madu Lalu Makan Secara Rutin, Wanita ini Kegirangan Seumur Hidup Gak Perlu Beli Obat Pelangsing

Pastikan campuran udah dingin, karena kalau air terlalu panas akan mengurangi efek dari madu.

Pastikan kita mengonsumsi ramuan madu dan kayu manis ini di pagi hari, segera setelah bangun saat perut dalam keadaan masih kosong.

Kita juga bisa meminumnya di tengah hari atau sebelum makan malam.

Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Jangan Lakukan 2 Hal Ini Setelah Mengonsumsi Madu

Sebuah studi tahun 2012 yang terbit dalam Journal Pediatrics menemukan bahwa konsumsi dua sendok teh madu bisa membantu menyembuhkan batuk yang membandel.

Hal ini diketahui karena sifat anti-mikroba dalam madu yang bisa membunuh bakteri tertentu.

Namun banyak orang terlena dengan manfaat madu dan mengkonsumsinya dengan cara yang salah.

Berikut dua kegiatan yang seharusnya tidak Anda lakukan usai meminum madu sebagaimana dilansir dari Nakita.ID.

Baca Juga: Untung Dikasih Tahu Mertua! Segera Pindahkan Kalau Simpan Madu di Tempat Ini, Diam-diam Berubah Jadi Racun untuk Keluarga, lo

1. Tidur

Setelah meminum madu sebaiknya jangan langsung tidur ya.

Pasalnya, langsung tidur usai meminum madu berisiko menaikkan berat badan dan parahnya bisa mengarah ke obesitas jika dilakukan secara terus menerus.

Kondisi ini terjadi karena madu memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi yakni sekitar 64 kalori per satu sendok makan.

Maka dari itu jangan langsung tidur dan lebih baik melakukan kegiatan lain usai madu agar kalori yang masuk dalam tubuh bisa terbakar.

2. Mengonsumsi makanan tinggi gula

Mengonsumsi makanan bergula tinggi dan manis usai minum madu juga memberikan risiko yang tak main-main bagi tubuh.

Jika nekat melakukan hal ini, seseorang berisiko terkena diabetes.

Pasalnya, madu memiliki kandungan fruktosa dan glukosa yang tinggi, jika madu dicampur dengan makanan manis yang lain bukan tidak mungkin kadar gula akan meningkat.

Selain itu, mengonsumsi madu berlebihan juga bisa meningkatkan kadar gula darah.

Baca Juga: Dianggap Sehat Sampai Langka Selama Pandemi, Faktanya Orang dengan 2 Kondisi Ini DILARANG KERAS Minum Madu! Bahayanya Ngeri Banget

Jika kadar gula darah meningkat, risiko kenaikan berat badan, penyakit jantung hingga diabetes tipe 2 juga meningkat.

Lebih baik konsumsi madu secukupnya saja dan jangan berlebihan, apalagi sampai mencampurnya dengan makanan manis yang lain.

Selain dua kegiatan itu, madu juga menjadi berbahaya jika dipanaskan atau dicampur dengan sesuatu bersuhu tinggi seperti air panas.

Karena senyawa dalam madu akan berubah menjadi sulit dicerna oleh tubuh dan manfaatnya jadi berkurang.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta dengan judul, Tips Menurunkan Berat Badan 5 Kg dalam 7 Hari dengan Diet Madu, Begini Cara Mudahnya