Resep Kering Teri Bumbu Kuning Enak, Menu Rumahan Sedap Untuk Lengkapi Makan Malam

By Dwi, Kamis, 16 Desember 2021 | 18:00 WIB
Resep Kering Teri Bumbu Kuning, Menu Nikmat Dan Sederhana Untuk Makan Malam (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Kering Teri Bumbu Kuning, sajian sederhana dengan sentuhan rasa nikmat ini cocok disantap dengan menu apa saja.

Apalagi bahan yang kita gunakan untuk membuat Resep Kering Teri Bumbu Kuning yang enak ini sama sekali tidak sulit dicari.

Sehingga kita tidak bakal kerepotan kalau ingin menghadirkan Resep Kering Teri Bumbu Kuning yang enak ini sebagai menu pelengkap makan malam ini.

Baca Juga: Resep Puding Gelas Cokelat Moka Saus Vanila Enak Untuk Dessert Sehabis Makan Malam Di Akhir Pekan

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:150 gram teri jengki, digoreng50 gram kacang tanah, digoreng3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya2 buah cabai merah, diiris serong tipis1/4 sendok teh garam3/4 sendok teh gula pasir50 ml air3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:4 butir bawang merah2 siung bawang putih2 cm kunyit, dibakar2 butir kemiri, disangrai1/2 sendok teh ketumbar

Cara Membuat Kering Teri Bumbu Kuning:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan cabai merah sampai harum.

2. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai kental.

3. Masukkan teri dan kacang. Aduk rata. Masak sambil diaduk sampai kering.

Baca Juga: Resep Oseng Taoge Wortel yang Praktis Untuk Pilihan Makan Malam Nanti

Baca Juga: Resep Sate Jamur Balado, Menu Pelengkap Makan Malam Anti Bosan Dari Jamur Tiram

Baca Juga: Resep Cumi Paprika Merica Hitam, Masakan Ala Resto Serba Seafood yang Enak Banget

Baca Juga: Resep Risoles Pisang Cokelat Wijen, Camilan Penutup Makan Malam yang Digemari Keluarga

Baca Juga: Keluarga Tidak Bakal Bosan Makan Tahu Kalau Dimasak Dengan Resep Tahu Goreng Taoge Wortel