Sajiansedap.com - Ketika hujan tiba pasti kerap ada binatang yang berkeliaran di rumah.
Mulai tikus, nyamuk bahkan laron pasti mondar-mandir dan akan mengganggu sekali.
Laron berasal dari tanah dan kemudian beterbangan ke dalam rumah.
Biasanya laron akan berkerumun di cahaya yang terang atau lampu di dalam rumah.
Laron merupakan salah satu jenis hewan yang masuk ke dalam golongan rayap.
Melansir dari Kompas.com, sebenarnya laron memang tidak berbahaya bagi fisik manusia.
Ia tak mengigit bagian tubuh manusia seperti layaknya nyamuk.
Tapi kalau dibiarkan makan akan berbahaya loh.
Diam-diam ternyata laron bisa menggerogoti kayu atau bangunan rumah dan perabot rumah tangga lainnya.
Bagaimanakah solusinya?
Berikut ini ulasan lengkapnya khusus untuk anda.
Mengusir Laron Dari Rumah
Bahkan laron sendiri pun bisa merusak koleksi buku-buku.
Mengingat laron memang merupakan jenis rayap sehingga tak heran bila bisa mendatangkan kerugian tersebut.
Untuk mencegah laron agar tidak masuk rumah anda bisa mematikan lampu sememtara.
Pasalnya daya tarik laron adalah pada ruangan yang terang.
Selain itu untuk menjaga kayu dan perabot rumah agar tidak digrogoti laron anda bisa mengoleskan oli bekas.
Bisa juga dengan mengecat kayu atau perabot tersebut.
Manfaat Bunga Belimbing Wuluh Selama Musim Hujan
Melansir Kontan.co.id, bunga belimbing wuluh bisa menjadi obat herbal yang mengatasi batuk.
Seperti diketahui batuk jadi salah satu kondisi yang sebaiknya dicegah terutama di masa pandemi.
Ketika tenggorokan merasa sakit, sebaiknya segera diobati supaya tidak bertambah parah.
Menggunakan pengobatan herbal cenderung lebih minim risiko.
Bunga belimbing wuluh kaya akan antioksidan yang sangat penting untuk tubuh.
Antioksidan yang tinggi bisa menangkal radikal bebas.
Radikal bebas yang tak segera diatasi bisa menyebabkan berbagai penyakit, salah satunya batuk.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Melansir Health Medicine, bunga belimbing wuluh sangat berkhasiat mengobati batuk kering dan batuk berdahak.
Sebab, bunga belimbing wuluh secara alami bisa mengatasi lendir di tenggorokan.
Cara membuat obat batuk herbal dari bunga belimbing wuluh sangat mudah.
Mula-mula, anda perlu menyiapkan beberapa bahan diantaranya 12 gram bunga belimbing wuluh, secangkir jus jahe, 12 gram akar manis, 10 gram marjoram, dan 750 ml air.
Rebus 750 ml air sampai mendidih. Lalu, masukkan semua bahan-bahan ke dalam rebusan air.
Rebus sampai air menyusut hingga tersisa 300 ml.
Setelah menyusut menjadi 300 ml, diamkan hingga dingin seperti suhu ruang.
Kemudian, saring ramuan tersebut dan masukkan ke dalam botol.
Anda bisa minum obat batuk herbal ini dua kali sehari sebelum makan.
Cara lainnya menggunakan bunga belimbing wuluh untuk obat batuk adalah dengan mencampurkan 1 genggam bunga belimbing wuluh, adam manis secukupnya, gula batu secukupnya dan seperempat cangkir air.
Masukkan semua bahan-bahan ke dalam blender lalu haluskan hingga rata.
Kemudian saring ramuan tersebut, lalu Anda bisa memasukannya ke dalam botol.
Anda bisa meminum ramuan obat batuk dari bunga belimbing wuluh sebanyak satu sampai dua sendok makan dua kali sehari.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Dianggap Sepele, Siapa Sangka Ini Bahaya Jika Laron Beterbangan di Dalam Rumah